Suara.com - Usai menumbangkan West Ham United pekan lalu, pekan ini Manchester City kembali mengamankan tiga poin. Menjamu Aston Villa, City menang tipis 3-2.
Dengan tambahan tiga poin, City kini mengantongi 67 poin. Unggul satu poin atas Arsenal, City sementara kembali beranjak ke posisi runner-up klasemen sementara.
Arsenal sendiri baru akan melakoni laga pada hari Minggu (26/4/2015) malam WIB. Pekan ini, The Gunners akan menjamu pemuncak klasemen sementara, Chelsea.
Jalannya Pertandingan
Menjamu Aston Villa di Etihad Stadium, tidak dibutuhkan waktu lama bagi Manchester City untuk mengubah papan skor. Tiga menit bola bergulir, gawang The Villans sudah bergetar.
Adalah Sergio Aguero yang berhasil menggetarkan gawang Brad Guzan. Memanfaatkan kecerobohan Guzan, Aguero yang mendapat sodoran bola dengan mudah menceploskan bola ke dalam gawang dan mengubah kedudukan menjadi 1-0.
Unggul satu gol, tekanan yang dilancarkan City semakin gencar. Sejumlah peluang di dapat Yaya Toure dan David Silva, namun belum mampu dikonversi menjadi gol.
Hingga turun minum, skor 1-0 untuk keunggulan The Citizens masih bertahan.
Empat menit bola bergulir di babak kedua, peluang kembali datang bagi The Citizens. Menusuk dari sisi sayap, Navas melepaskan umpan cantik ke depan gawang tim tamu namun tidak mampu dijangkau rekan-rekannya.
Memasuki menit 66, City berhasil menggandakan keunggulan. Aleksandar Kolarov mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Tertinggal dua gol, The Villans langsung membalas. Hanya berselang dua menit papan skor kembali berubah menjadi 2-1 setelah Tom Cleverly menundukkan Joe Hart.
Memasuki menit 85, gawang City kembali bergetar. Carlos Sanchez berhasil menyeimbangkan kedudukan menjadi 2-2.
Tidak ingin gagal meraih tiga poin, di sisa waktu pertandingan, City berulang kali melancarkan tekanan. Alhasil, gol kemenangan yang diharapkan pun tercipta di menit 89.
Fernandinho mengubah papan skor menjadi 3-2 sekaligus mengunci kemenangan City.
Susunan Pemain:
Man City (4-2-3-1): Hart; Zabaleta, Demichelis, Mangala, Kolarov; Toure, Fernando; Navas, Lampard, Silva; Aguero.
Cadangan: Sagna, Milner, Dzeko, Caballero, Bony, Fernandinho, Boyata.
Aston Villa (4-5-1): Guzan; Bacuna, Vlaar, Okore, Richardson; Cleverley, Westwood, Sanchez, Delph, Grealish; Benteke.
Cadangan: Weimann, Cole, Senderos, Cissokho, N'Zogbia, Given, Lowton.
Berita Terkait
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Manchester City Sikat Newcastle United 2-0, Pep Guardiola Malah Murka Gegara Ini
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia