Manajer Liverpool Juergen Klopp yakin timnya akan berkembang pada musim depan. Ia merasa, tujuh bulan keberadaannya di Anfield telah memberikan dasar yang solid untuk masa yang akan datang. Klopp, yang menggantikan Brendan Rodgers sebagai manajer Liverpool pada Oktober tahun lalu, telah membawa The Reds ke peringkat kedelapan di Liga Inggris dengan dua pertandingan tersisa.
Ia juga akan berharap dapat mengakhiri penantian 11 tahun Liverpool akan gelar level benua, ketika tim asuhannya berhadapan dengan Sevilla di final Liga Europa di Basel pekan depan.
"Semua orang yang tertarik pada Liverpool dapat melihat tanda-tanda bagus dan kami akan membangunnya," kata Klopp kepada para pewarta Selasa (10/5/2016).
"Kami harus berkembang dan saya yakin kami akan melakukannya. Banyak hal diperlukan untuk menjadi sempurna bagi musim yang benar-benar bagus. Saya tidak sabar untuk musim depan, untuk pra musim. Namun musim ini kami masih melihat apa yang bisa kami dapatkan," tambahnya, menjelang pertandingan melawan tim peringkat kesembilan Chelsea di Anfield, Rabu (11/5/2016).
Klopp yakin kapten Jordan Henderson yang masih cedera dan penyerang Daniel Sturridge akan bugar sepenuhnya untuk memperkuat Inggris pada Piala Eropa 2016 di Prancis, yang akan berlangsung pada Juni dan Juli ini.
Henderson belum memperkuat Liverpool lagi sejak ia mengalami cedera ligamen lutut pada pertandingan Liga Europa melawan Borussia Dortmund pada April. Sedangkan Sturridge memiliki rekor cedera yang memilukan dalam beberapa bulan terakhir.
Bagaimanapun, Klopp cukup optimistis mengenai peluang Henderson untuk tampil di final Liga Europa mereka, ketika Liverpool berusaha untuk mengangkat trofi Eropa pertamanya sejak menjuarai Liga Champions dan Piala Super Eropa pada 2005.
"Hendo (Henderson) benar-benar kabar bagus... Saya berkata dua pekan silam bahwa situasinya belum pasti, namun ia akan 100 persen bugar untuk Piala Eropa di Prancis. Untuk pertandingan kami, kita lihat saja," tutur Klopp.
Ia menambahkan, "Mengenai Sturridge, saya cukup yakin (bahwa ia akan bugar)... Ia berada dalam kondisi fisik yang bagus." (Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Bursa Transfer: Kapan Manchester City Umumkan Perekrutan Marc Guehi?
-
Andy Robertson Beri Sinyal Tinggalkan Liverpool Musim Panas 2026
-
Prediksi Skor Liverpool vs Burnley: Wajib Menang di Anfield, The Reds Pantang Imbang Lagi
-
Sadio Mane Bikin Mohamed Salah Pulang ke Anfield dengan Cemberut
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?
-
Banyak Pemain Baru Berdatangan, Berikut Jadwal Pekan 18 BRI Super League 2025/2026
-
Bursa Transfer: Kapan Manchester City Umumkan Perekrutan Marc Guehi?
-
Media Italia Bongkar Tawaran Pescara untuk Federico Barba yang Jelas Merugikan Persib
-
Real Madrid di Titik Terendah, Alvaro Arbeloa Mohon Dukungan kepada Sosok Ini
-
Media Belanda Anggap Excelsior Bikin Keputusan Tepat Datangkan Miliano Jonathans
-
Link Streaming Derby Manchester Malam Ini, Prediksi Skor Man United vs Man City
-
Joey Pelupessy Sukses Jaga Asa Promosi Lommel SK, Tuntaskan Janji atau Gabung Persib?
-
120 Menit Neraka! Kim Sang-sik Puji Mental Baja Vietnam U-23, John Herdman Wajib Waspada