Suara.com - Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, menyesalkan denda sebesar Rp20 juta yang dijatuhkan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kepada pihaknya setelah beberapa orang pendukung klub asal Surabaya itu memasuki lapangan dalam laga di kandang PS Tira 13 April lalu.
Sebelumnya Komdis PSSI dalam sidangnya, Rabu (18/4/2018), memutuskan Persebaya bersalah karena membiarkan para pendukungnya yang akrab disebut bonek masuk ke area lapangan. Alhasil, Persebaya didenda Rp20 juta.
"Kita ketawa saja karena agak bingung. Soalnya saya orang baru. Tapi putusan ini agak nyeleneh," kata Manajer Persebaya Chairul Basalamah, Sabtu (21/4/2018).
Chairul menilai bahwa tidak adil jika Bajul Ijo selalu terkena dampak akibat yang ditimbulkan oleh tingkah laku suporter. Padahal, dalam hal ini Persebaya menjadi tim tamu. Chairul pun mempertanyakan keamanan tim tuan rumah yang tidak mampu mengamankan suporter setia Persebaya tersebut.
"Putusan ini saya memahami dan menghormati apa yg menjadi niat Komdis. Sebelum laga kita sudah menanyakan karena ada beberapa orang yang enggak jelas bisa seliweren di lapangan. Sampai akhir keamanan tak maksimal," jelasnya.
Dia menambahkan tindakan tegas seharusnya diberikan kepada tim tuan rumah PS Tira. Pasalnya, tuan rumah mendapat pemasukan cukup banyak karena harga tiket dinaikan lantaran berhadapan dengan Persebaya.
Namun, dari pemasukan itu PS Tira dianggap lalai dalam soal keamanan. Meski yang berulah suporter timnya, seharusnya keamanan bisa menjaga agar tidak ada kerugian satu sama lain.
"Tindakan tegas harus diberikan kepada tuan rumah. Dalam hal ini komdis nggak bisa liat satu hal. Yaitu saat laga meawan Persebaya tiket naik jadi Rp40.000, artinya mereka ada tambahan income tapi mereka lalai soal keamanan. Sekarang malah hukuman dijatuhkan kepada Persebaya," ujarnya.
Lebih lanjut, Chairul mengaku bakal melakukan banding terkait hal tersebut. Baginya ada rasa keadilan yang hilang mengingat Persebaya selalu memperlakukan tim tamu dengan sangat baik.
"Sekarang saya pribadi melihat ini mau banding. Bukan soal nominal uangnya, tapi ada rasa keadilan yang tidak ada. Saat kita tuan rumah kita lindungi tim tamu luar biasa. Kita selalu berikan keamanan dan kenyamanan bagi tim tamu. Kenapa enggak belaku di tempat lain?" keluh dia.
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Layangkan Tendangan Kungfu, Hilmi Gimnastia akan Disidang Komdis PSSI pada 11 Januari
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia