Suara.com - Persija Jakarta akan menghadapi Kalteng Putra pada babak 8 besar atau perempat final Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (28/3/2019). Berikut prediksi Persija vs Kalteng Putra di laga yang sangat menentukan bagi kedua kesebelasan.
Meski di atas lebih diunggulkan, Persija ogah meremehkan Kalteng Putra. Macan Kemayoran -julukan Persija- yang merupakan jawara bertahan turnamen ini tidak memandang status tersebut sebagai keuntungan.
Namun, status tersebut dijadikan motivasi untuk bisa kalahkan Kalteng Putra. Hal itu seperti diucapkan oleh Pelatih Persija Ivan Kolev.
"Saya tidak bisa bicara apapun, karena itu hanya statistik. Semua bergantung kepada Tuhan. Kami harus tetap kerja keras. Kalau kami bisa menang, kenapa tidak lagi jadi juara? Jika tidak bisa (juara), tidak apa-apa," kata Kolev.
Persija bukan tanpa masalah di pertandingan ini. Beberapa pemain Persija masih kelelahan setelah mengikuti pemusatan latihan bersama dengan tim nasional.
Seperti Andritany Ardhiyasa, Riko Simanjuntak, dan Novri Setiawan yang membela timnas Indonesia. Selain itu, Rohit Chand juga baru saja memperkuat timnas Nepal.
Belum lagi Sandi Sute yang diragukan tampil karena cedera yang dideritanya. Namun, Kolev masih akan melihat dahulu kemungkinan mereka semua bisa diturunkan.
"Kami akan pantau terus. Riko sudah main cukup banyak, sedangkan Rohit baru kembali dari Kuwait. Novri cedera, begitu juga dengan Sandi. Tapi saya percaya kepada pemain lain yang bisa kami turunkan," tambah Kolev.
Sementara itu, pelatih Kalteng Putra Gomes de Oliviera mengatakan, anak asuhnya tidak gentar sekalipun bermain di kandang Macan Kemayoran. Menurutnya, Kalteng Putra bertekad kembali membuat kejutan dengan mengalahkan tim kuat.
Baca Juga: Mourinho Sasar Liga Prancis, Berlabuh di Olympique Lyon atau AS Monaco?
"Persija tim besar yang juara kemarin. Suporter mereka istimewa, tapi suporter kami juga istimewa. Kami akan bermain maksimal, dan pemain melakukan yang terbaik. Kami lebih meningkatkan koordinasi di belakang," ujar Gomes.
"Kami juga punya pemain berpengalaman, ada Patrich (Wanggai) Yu Hyun-koo, (I Gede) Sukadana, dan lainnya. Mereka berani melawan, meskipun di kandang Persija. Kami ingin membuat kejutan sekali lagi. Kami tidak akan membiarkan Persija keenakan bermain," ia menambahkan.
Prakiraan susunan pemain Persija vs Kalteng Putra :
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Steven Paulle, Ryuji Utomo, Dany Saputra; Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Bruno Matos; Heri Susanto, Riko Simanjuntak, Silvio Escobar.
Pelatih: Ivan Kolev.
Kalteng Putra (4-3-3): Dimas Galih; Bobby Satria, O.K. John, Rafael Jesus, Wasyiat Hasbullah; Fajar Handika, Yu Hyun-koo, Gede Sukadana; Diogo Campos, Feri Pahabol, Patrich Wanggai.
Berita Terkait
-
Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta, John Herdman Sampai Geleng-geleng
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat