Suara.com - Pelatih Chile, Reinaldo Rueda memastikan skuatnya sangat serius untuk menghadapi Argentina dalam perebutan tempat ketiga Copa America 2019. Rueda menegaskan penting baginya menyelesaikan turnamen ini dengan kemenangan.
Chile gagal ke final Copa America 2019 setelah secara mengejutkan ditaklukkan oleh Peru 0-3, Kamis (4/7/2019). Tiga gol Peru dalam laga semifinal tersebut dicetak oleh Edison Flores, Yoshimar Yotun dan Jose Paolo Guerrero.
Sementara Argentina lebih dulu gagal ke final Copa America 2019 setelah ditundukkan Brasil 0-2. Kini, Chile akan menghadapi Argentina di Estadio Mineirao, Sao Paolo, Minggu (7/7/2019) dini hari WIB.
Sama seperti pelatih Argentina Lionel Scaloni, Rueda juga memastikan bahwa ini adalah laga yang penting. Pelatih Chile ini menegaskan bahwa mereka harus memenangkan laga ini untuk sebuah kebanggaan.
"Ini pertandingan penting dalam segala hal," kata Rueda seperti dilansir Scoresway. "Untuk martabat, kebanggaan, dan karena ingin menyelesaikan dengan baik dalam turnamen, dimana hasil yang kita capai sesuatu yang penting."
Sementara Rueda juga mengungkapkan bahwa Arturo Vidal diragukan bisa bermain di pertandingan melawan Argentina ini. Gelandang klub Barcelona ini mengalami terkilir pada pergelangan kakinya sehingga perlu dirawat.
"Tapi kita tahu karakternya dan keinginannya untuk berada di sana," tambah Rueda.
Pertandingan ini menjadi laga ulangan final 2015 dan 2016, dimana keduanya dimenangkan oleh Chile lewat adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol di waktu normal.
Berita Terkait
-
Juventus Dirumorkan Bidik Sergio Busquets dari Argentina, Di Canio: Dia Sangat Kurus
-
Finalissima Argentina vs Spanyol: Potensi Lionel Messi Lawan Yamal Pertama Kali
-
Siapa Santiago Montiel? Pemenenang Puskas Award 2025 yang Kalahkan Rizky Ridho
-
Cerita Lain di Balik Rusuh Saat Lionel Messi ke India, De Paul Ngamuk-ngamuk
-
Tak Kapok Sanksi FIFA, Malaysia Segera Naturalisasi Striker Argentina
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?