Suara.com - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, mengatakan bahwa tim asuhannya siap tampil dengan kekuatan penuh, saat menjamu Persib Bandung pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (7/12/2019).
"Kita bisa tampil full team. Kita lihat perkembangan yang cedera ringan. Tidak ada akumulasi (kartu) untuk saat ini," kata Seto Nurdiantoro di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (6/12).
Menurut Seto, keberhasilan menekuk Perseru Badak Lampung 5-1 pada laga kandang pekan lalu, akan menjadi motivasi sekaligus memicu rasa percaya diri para penggawa Super Elang Jawa menghadapi Maung Bandung.
"Harapannya, tidak over (percaya diri), tapi membawa (permainan) lebih fresh, lebih senang dalam bermain," katanya.
Persiapan PSS Sleman jelang menghadapi Persib sendiri, diakui Seto cukup mepet. Meski demikian, seluruh pemain PSS telah menyiapkan stamina dengan terus menjaga kebugaran.
Menurut Seto, tim PSS Sleman akan mengantisipasi ritme permainan Persib dengan kualitas pemain yang cukup bagus dan merata. Rotasi pemain serta masuknya pemain asing, dinilainya akan semakin membuat Persib tak mudah ditaklukkan.
Pengalaman kekalahan Persib atas Persela pada laga Selasa (3/12) lalu, menurut dia, juga akan membuat tim besutan Robert Alberts itu semakin bersemangat untuk membuktikan kemampuannya kembali kepada bobotoh.
"Saya pikir pertandingan besok akan seru dan tidak mudah buat kami," kata dia.
Sementara itu, Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto, merasa yakin timnya mampu membuahkan hasil maksimal dalam empat laga terakhir di Liga 1 musim ini, termasuk saat melawan Persib Bandung.
Baca Juga: 5 Berita Hits Timnas Indonesia U-22: Siap Adu Penalti, Myanmar Waspada
"Semoga (kami) bisa mencuri poin tiga di kandang sendiri," kata kapten tim PSS Sleman, Bagus Nirwanto. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
Terkini
-
Cedera Hamstring, Pedri Harus Absen hingga Akhir November 2025
-
Atep Ingin Timnas Indonesia Juara Piala AFF untuk Obati Rasa Kecewa
-
Hasil Lengkap Piala Liga Inggris: Arsenal, Man City, hingga Chelsea ke Perempat Final
-
Bantai Fiorentina, Inter Milan Naik ke Posisi Ketiga Klasemen Sementara
-
Juventus Putus Catatan Tanpa Kemenangan dalam 5 Laga Terakhir
-
Dibantai Crystal Palace, Liverpool Tersingkir dari Piala Liga
-
Legenda Persib Bandung Sebut Bojan Hodak Cocok Latih Timnas Indonesia
-
Ruang Ganti Madrid Memanas! Xabi Alonso Disebut Sok Pep Guardiola
-
Heboh Mantan Tukang Bangunan Dirumorkan Bakal Latih Timnas Indonesia?
-
Siapa Oscar Garcia? Eks Rekan Kluivert yang Dirumorkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia