Suara.com - Amiruddin Bagus Kahfi telah diperkenalkan sebagai pemain baru klub Belanda, FC Utrecht. Ia dikontrak selama 18 bulan dengan opsi perpanjangan hingga 2 tahun.
Namun, di awal kariernya di Belanda, Bagus tak serta merta bermain di tim utama. Bagus lebih dulu harus membuktikan kemampuannya bersama Jong Utrecht, tim satelit yang berkiprah di Eerste Divisie atau kasta kedua kompetisi sepak bola Belanda.
Akan tetapi, manajemen FC Utrecht malah menempatkan Bagus di tim U-18. Saudara kembar Amiruddin Bagas Kaffa itu mendapat label pemain dispensasi karena usianya sudah 19 tahun.
Meski harus berjuang dari bawah, Bagus akan berusaha mewujudkan mimpinya. Pemain yang identik dengan rambut kribo itu pun menyampaikan apa yang ingin didapat selama berseragam FC Utrecht.
"Pastinya mimpi saya bisa bermain sebanyak mungkin, cetak banyak gol. Tapi, saya harus kerja keras dari yang lainnya karena tidak ada yang mudah, tapi saya yakin bisa," kata Bagus dikutip dari kanal YouTube Marc Klok, Sabtu (6/2/2021).
Selain itu, Bagus juga punya mimpi menembus tim utama FC Utrecht. Ia ingin sekali merasakan atmosfer bertanding di Eredivisie atau kompetisi kasta teratas Negeri Kincir Angin.
"Ya tentu. Semoga saja dalam dua atau tiga tahun bisa debut di tim Eredivisie," tambah pemain yang sebelumnya memperkuat Barito Putera itu.
Sementara itu, direktur Teknik FC Utrecht, Jordy Zuidam, mengungkap alasan Bagus di tempatkan di tim U-18. Ia mengharapkan sang pemain bisa lebih dahulu beradaptasi dengan program tim.
"Di FC Utrecht U-18, Bagus Kahfi bisa beradaptasi dan berintegrasi ke dalam program kami," ujar Jordy Zuidam dikutip dari laman resmi FC Utrecht.
Baca Juga: Momen Spesial Bagus Kahfi Diperkenalkan FC Utrecht
"Itulah mengapa kami akan membiarkan dia menyesuaikan diri dengan tim U-18 kami," ia menjelaskan.
"Kami akan melakukan semua yang bisa kami lakukan untuk mengembangkan Bagus Kahfi bersama kami," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hanya Menang Nama Besar, Penasihat Teknis PSSI Dianggap Tak Layak Jadi Dirtek Ajax Amsterdam
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim