Suara.com - AC Milan memburu kemenangan back-to-back di Turin dalam lanjutan Liga Italia 2020/2021. Setelah meraih kemenangan impresif 3-0 atas Juventus di Juventus Stadium, Senin (10/5/2021) lalu, Rossoneri akan menantang tuan rumah Torino dalam laga pekan ke-36, Kamis (13/5/2021) dini hari WIB nanti.
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli ingin pasukannya menjaga semangat mereka dalam tiga pertandingan terakhir Liga Italia musim ini, demi memenuhi target finis di empat besar klasemen dan tampil di Liga Champions musim depan.
AC Milan baru saja mendapat suntikan kepercayaan diri yang besar setelah menghabisi Juventus 3-0, tetapi Pioli menegaskan skuadnya sadar bahwa perjuangan belum berakhir.
"Hasil positif di Turin akhir pekan lalu dan tentu kami kini kembali membidik hasil maksimal di kandang Torino. Saya kira finis empat besar adalah target yang harus kami capai, target yang harus diwujudkan klub seperti Milan," tutur Pioli seperti dimuat football-italia, Rabu (12/5/2021).
"Saya sudah memberi tahu para pemain untuk tetap menjaga semangat itu, untuk finis empat besar musim ini," sambung juru taktik berkepala plontos yang juga pernah menukangi Inter Milan itu.
"Kami berada di fase menentukan musim ini, sangat-sangat krusial. Kami harus tampil dengan semangat yang sama," ucap Pioli.
Pioli sendiri mengingatkan para penggawa Milan bahwa setiap pertandingan memunculkan tantangannya masing-masing, dan ia ingin pasukannya bisa mengatasinya bersama-sama sebagai sebuah tim.
"Kemenangan di kandang Juve memberi perasaan luar biasa karena kami mengalahkan tim kuat, tim besar. Itu menyuntik kepercayaan diri di penghujung musim ini, tapi kami sadar betul bahwa semuanya belum berakhir," kata Pioli.
"Kami masih punya tiga pertandingan dan harus tetap menjaga sikap. Setiap pertandingan punya kesulitannya sendiri, sebagai sebuah tim kami harusnya mengatasinya bersama-sama," pungkasnya.
Baca Juga: Jadwal Liga Italia Pekan ke-36 Nanti Malam: Persaingan Panas 4 Besar
AC Milan saat ini berada di peringkat keempat klasemen Liga Italia 2020/2021 dengan koleksi 72 poin dari 35 pertandingan, setara dengan Atalanta yang berada di posisi ketiga.
Sementara dengan Juventus yang ada di posisi kelima, AC Milan hanya unggul tiga poin.
Peringkat kedua klasemen sementara sendiri dikudeta Napoli yang menang telak 5-1 atas Udinese dalam laga pekan ke-36 mereka dini hari tadi.
Napoli unggul satu poin atas Atalanta dan AC Milan, namun Napoli memang telah memainkan satu laga lebih banyak.
Berita Terkait
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Lucas Paqueta Ingin Pulang ke Liga Brasil, Rela Gajinya Dipotong
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
-
Duit Miliaran Rupiah Raib, Federasi Sepak Bola Tunisia Batal Tunjuk Patrick Kluivert
-
Blunder Fatal Dominik Szoboszlai Bikin Pelatih Barnsley Murka, Arne Slot Juga Kecewa Berat
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman