Suara.com - Gabriel Martinelli semakin subur ketika membantu Arsenal meraup tiga poin dari markas Leeds United seusai menang 4-1 atas tuan rumah dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris di Stadion Elland Road, Sabtu waktu setempat atau Minggu (19/12/2021) dini hari WIB.
Martinelli menyarangkan dua dari empat gol kemenangan Arsenal di laga kali ini, membuatnya membukukan tiga gol dalam dua pertandingan terakhir.
Talenta Brasil berusia 20 tahun itu membuka keunggulan Arsenal pada menit ke-16 dengan kesigapannya memanfaatkan bola liar setelah Leeds gagal mematahkan serangan tamunya secara sempurna.
Martinelli lantas mencetak gol keduanya untuk menggandakan keunggulan tim tamu pada menit ke-28 setelah sukses mengejar umpan terobosan Granit Xhaka, melepaskan diri dari kawalan Cody Drameh dan mengakhirinya dengan sepakan keras untuk menaklukkan kiper Illan Meslier.
Arsenal menutup babak pertama dengan keunggulan nyaman 3-0 setelah Bukayo Saka menyajikan aksi tusukan menawan dari sisi sayap kiri sebelum menjebol gawang Leeds hanya tiga menit jelang turun minum.
Tuan rumah berusaha keras untuk bangkit di babak kedua, tetapi mereka cukup kesulitan menembus barisan pertahanan Arsenal hingga akhirnya memperoleh hadiah tendangan penalti setelah Joe Gerhaldt dijatuhkan Ben White di dalam kotak terlarang.
Raphinha yang menghadapi bola di titik putih sukses menjalankan tugasnya sebagai algojo untuk memperkecil ketertinggalan Leeds 1-3 pada menit ke-75.
Sayangnya tak ada momentum kebangkitan bagi Leeds sebab Emile Smith-Rowe mencetak gol keempat Arsenal pada menit ke-84 memanfaatkan umpan terobosan Martin Odegaard demi melengkapi kemenangan 4-1 bagi tim tamu.
Kemenangan ini juga menandai kali pertama Arsenal mendapatkan pasokan gol dari pemain-pemain berusia 21 tahun atau lebih muda dalam sebuah laga Liga Premier. Martinelli dan Saka masih berusia 20 tahun, sedangkan Smith-Rowe menginjak usia 21 tahun.
Baca Juga: Nasib Miris Aubameyang: Kehilangan Jabatan Kapten, Kini Diasingkan Mikel Arteta
Catatan tiga kemenangan beruntun membuat Arsenal memantapkan posisi mereka di peringkat keempat klasemen dengan raihan 32 poin.
Sedangkan Leeds yang menelan kekalahan ketiga dalam rentetan empat laga nirmenang tak beranjak dari urutan ke-16 dengan 16 poin, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Kedua tim selanjutnya dijadwalkan tampil dalam rangkaian laga Boxing Day pada Minggu (26/12) pekan depan, saat Arsenal bertandang ke Carrow Road menghadapi Norwich City dan Leeds menyambangi Anfield bertemu Liverpool.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Leeds vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini
-
Nasib Miris Aubameyang: Kehilangan Jabatan Kapten, Kini Diasingkan Mikel Arteta
-
Mikel Arteta Minta Kejelasan Soal Jadwal Tertunda karena COVID-19
-
Kejamnya Mikel Arteta, Ambil Keuntungan di Atas Penderitaan Gabriel Martinelli
-
Hasil Liga Inggris: Wolves Tekuk Brighton, Palace dan Southampton Berbagi Poin
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2