Suara.com - Timnas Wanita Indonesia akan memulai kiprahnya di Piala Asia 2022 melawan Australia di Mumbai Football Arena, India, Jumat (21/1/2022). Pelatih Indonesia, Rudy Eka Priyambada menganggap laga perdana yang akan dijalani cukup spesial.
Hal itu dikarenakan lawan yang dihadapi adalah Australia salah satu kandidat menjadi juara. Namun, Garuda Pertiwi tidak gentar karena sudah melakukan persiapan.
Apalagi, Timnas Wanita Indonesia sudah sangat lama tidak mentas di level Piala Asia. Kekuatan Australia pun sudah dipelajari.
"Untuk laga besok kami akan menghadapi Australia. Untuk kami Indonesia sangat antusias untuk laga besok karena kami bisa tampil kembali di ajang ini setelah 33 tahun, kami sangat antusias menghadapi Austrlia di laga besok," kata Rudy dalam konferensi pers virtual, Rabu (19/1/2022).
Rudy sadar level pemain-pemain Indonesia kalah dari Australia. Namun, Zahrah Musdalifah dan kawan-kawan siap meredam serangan-serangan Australia.
"Ini laga besar buat kami karena kita tahu juga banyak pemain Asutralia yang bermain di Liga Eropa. Buat kami ini spesial karena situasi kita beruntung bisa bermain di Piala Asia," terang Rudy.
"Ini untuk taktik akan berjalan normal karena saya sudah mempersiapkan untuk laga besok. Saya rasa seluruh pemain sudah siap untuk laga besok," pungkasnya.
Perjuangan Timnas Wanita Indonesia di Piala Asia 2022 memang cukup berat. Berada di Grup B, tim Merah Putih satu tempat bersama Australia, Thailand, dan Filipina.
"Tidak ada yang tak mungkin, kita fokus untuk laga pertama besok setelah itu kita akan menghadpai Thiland dan Filipina. Kami tetap percaya diri, sebab seperti saya bilang 'impossible is nothing'," pungkasnya.
Baca Juga: Timnas Wanita Indonesia Hadapi Australia di Piala Asia 2022, Rudy Eka Priyambada Minta Doa
Tag
Berita Terkait
-
John Herdman Terbukti Piawai Rayu Pemain Keturunan, Naturalisasi Timnas Indonesia Bertambah?
-
Fakta-fakta Ekspansi NINE: Benarkah Akuisisi Tambang Mongolia Senilai Rp1,6 Triliun
-
Diganti per 1 Januari, Simak Perbedaan JIBOR dan INDONIA
-
Izin Usaha Pendirian Unit Syariah PT Manulife Indonesia Dicabut, Ini Alasannya
-
Masa Depan Suram Elkan Baggott di Ipswich Town Jadi Sorotan Media Inggris
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Legenda Chelsea Serang Enzo Maresca, Disebut Warisi Hal Buruk untuk Wonderkid The Blues
-
Tottenham Kalah 2-3, Thomas Frank Buat Geram Fans, Cengar-cengir Bawa Cangkir Arsenal
-
Dear Real Madrid, Ditunggu Pemain Barcelona di Final Piala Super Spanyol
-
Barcelona Pesta 5 Gol dan Lolos ke Piala Super Spanyol, Hansi Flick Ogah Puas Diri
-
Darren Fletcher Kembali Pimpin Manchester United saat Hadapi Brighton di Piala FA
-
Kabar Duka Datang dari Legenda Kevin Keegan, Keluarga Buka Suara
-
John Herdman Terbukti Piawai Rayu Pemain Keturunan, Naturalisasi Timnas Indonesia Bertambah?
-
Chelsea Diacak-acak Fulham, Liam Rosenior Warisi Masalah Terbesar dari Enzo Maresca
-
Man City Ditahan Imbang Brighton, Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih Kejar Arsenal
-
Casemiro Blunder, Darren Fletcher Geleng-geleng, Gary Neville Murka