Suara.com - Momen lucu sekaligus menyejukan terjadi ketika Carlo Ancelotti menghadiri konferensi pers pasca Real Madrid juara Liga Spanyol 2021/2022. Sesi wawancara itu sempat berhenti karena kehadiran istri Carlo Ancelotti, Mariann Barrena McClay.
Ya, Carlo Ancelotti harus menghentikan sejenak sesi wawancara dengan media setelah dia melihat sang istri berada di ruang konferensi pers.
Melansir Football Espana, Minggu (1/5/2022), Carlo Ancelotti beranjak dari kursinya, melangkah untuk menemui istrinya dan kemudian memeluknya.
Real Madrid di bawah pimpinan Carlo Ancelotti tampil dominan sepanjang musim. Los Blancos pun memastikan gelar juara ketika liga masih menyisakan empat pertandingan lagi.
El Real memastikan trofi La Liga setelah mengalahkan Espanyol dengan skor 4-0 dalam pertandingan pekan ke-34 di Santiago Bernabeu, Sabtu (30/4/2022).
Real Madrid telah menikmati musim yang dominan di mana mereka selalu terlihat berpeluang untuk merebut gelar musim ini.
Keberhasilan ini membuat beban Real Madrid sedikit terangkat jelang memainkan leg kedua semifinal Liga Champions menghadapi Manchester City pada Rabu (3/5/2022).
Bagi Carlo Ancelotti, gelar La Liga 2021/2022 adalah pencapaian spesial di mana koleksi trofi liga domestiknya kini lengkap di seantero lima liga top Eropa.
Menyitat data Squawka, Minggu (1/5/2022), keberhasilan Real Madrid menjadi kampiun La Liga membuat Carlo Ancelotti mencatat sejarah sebagai manajer pertama yang mampu menjadi juara di lima liga top Eropa.
Baca Juga: Habisi Espanyol 4-0, Real Madrid Juara Liga Spanyol 2021/22
Sebelum Real Madrid, Carlo Ancelotti menjadi juara bersama AC Milan (Serie A 2003/04), Chelsea (Liga Inggris 2009/10), Paris Saint-Germain (Ligue 1 2012/13), dan Bayern Munich (Bundesliga 2016/17).
Berita Terkait
-
Bawa Real Madrid Juara La Liga, Carlo Ancelotti Cetak Sejarah, Pep hingga Mourinho Lewat!
-
Tumbangkan Espanyol 4-0, Real Madrid Juara Liga Spanyol 2021-2022
-
Hasil Bola Tadi Malam: Man City Bantai Leeds, Lazio Menangi Drama Tujuh Gol
-
Hasil Liga Spanyol: Atletico Madrid Tumbang Dihajar Bilbao 2-0
-
Kegagalan di Piala Raja Tak Bikin Mental Pemain Valencia Down
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025