Suara.com - Klub Liga Inggris Newcastle United dikabarkan tertarik untuk meminjam penyerang muda Armando Broja dari Chelsea pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip Antara dari Sky Sports, Senin (4/7/2022), dikabarkan pihak Newcastle United telah melakukan pembicaraan dengan Chelsea soal kemungkinan peminjaman Broja pada musim panas ini.
Meski begitu, Chelsea lebih dulu ingin melibatkan Broja di pra-musim sebelum memutuskan soal masa depan pemain asal Albania tersebut, terlebih mereka baru saja kehilangan Romelu Lukaku yang dipinjamkan ke Inter.
Selain Newcastle, Broja juga turut dikabarkan menarik perhatian dari klub Liga Inggris lainnya seperti West Ham dan Southampton, klub yang pernah mendapatkan jasanya secara pinjaman dari Chelsea pada musim lalu.
Beberapa waktu lalu, dikabarkan West Ham siap mengeluarkan dana hingga 30 juta poundsterling atau sekitar Rp544 miliar untuk memboyong penyerang Broja. The Hammers menjadikan pemain berusia 20 tahun tersebut sebagai target utama sektor serangan pada bursa transfer musim panas ini.
Musim lalu Broja memainkan 38 pertandingan bersama Southampton untuk mencetak 9 gol dan satu assist.
Pemain berusia 20 tahun itu mengawali karier bersama tim junior Chelsea pada 2018 dan sempat dipinjamkan kepada klub Belanda Vitesse selama satu musim pada 2020.
Pemain kelahiran 10 September 2001 itu juga menjadi bagian skuad timnas Albania dan melakukan debut pada UEFA Nations League menghadapi Lithuania pada 7 September 2020.
Baca Juga: Incar Jude Bellingham, Real Madrid Siap Bersaing dengan Chelsea, Liverpool dan MU
Berita Terkait
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Legenda The Blues Buka Suara: Ada Cerita di Balik Layar
-
Baru Pecat Enzo Maresca, Chelsea Kebut Cari Pemain Baru di Bursa Transfer
-
Statistik Liam Rosenior Calon Favorit Bos Chelsea Menggantikan Enzo Maresca
-
Skandal Video Lawas Guncang Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik