Suara.com - Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan Borneo FC telah memperlihatkan permainan yang sangat menghibur pada final Piala Presiden 2022 serta mengajak masyarakat untuk melupakan kekalahan tim kebanggaan mereka dari Arema FC dan melihat ke depan menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.
"Jika perjuangan kita tetap menggelora maka suatu hari nanti kesuksesan ada di pihak kita untuk mendapatkan juara," kata Andi di Samarinda, Senin.
Borneo FC menelan kekalahan 0-1 dari Arema FC pada leg pertama final di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (14/7) dan kemudian harus menerima kekalahan setelah bermain imbang 0-0 pada leg kedua final di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (17/7/2022).
"Tentu kekalahan ini membuat masyarakat Samarinda kecewa dan sedih, tetapi Borneo FC juga sudah berjuang mengerahkan semua kemampuannya," tuturnya.
Andi pun mengungkapkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda sebenarnya telah menyiapkan kejutan untuk pemain dan juga pihak manajemen jika Borneo FC berhasil memenangkan Piala Presiden 2022.
"Oleh sebab itu manajemen dan para pemain serta pelatih segera bangkit kembali motivasinya agar kita menatap ke depan untuk pertandingan berikutnya yang sebentar lagi akan kita masuki," katanya.
Ia pun meminta seluruh masyarakat agar tetap memberikan dukungannya kepada klub sepak bola tercinta Samarinda, Borneo FC agar mereka kembali bangkit memperbaiki dan mempersiapkan untuk pertandingan selanjutnya.
Wali kota juga mengatakan antusias masyarakat Samarinda dalam mendukung Borneo FC sangat fantastis dan bisa menjadi contoh bagi semua suporter di seluruh Indonesia karena relatif paling tertib dan santun.
"Semua fasilitas publik terjaga, begitupun dengan rasa hormat yang diberikan oleh masyarakat kepada tim lawan bahkan suporter lawan. Itu lah yang harus kita jaga dan tingkatkan," tegasnya.
Baca Juga: Arema FC Juara Piala Presiden 2022, Eduardo Almeida Tak Akan Lupakan Jasa Aremania
Dia berharap, kekalahan Borneo FC pada final Piala Presiden 2022 bisa menjadi motivasi, tidak membuat mereka jatuh dan justru bangkit menjadi lebih kuat.
[Antara]
Berita Terkait
-
Patrick Kluivert Puji-puji Nadeo Argawinata Usai Umumkan Emil Audero Absen Lawan Arab Saudi
-
Cieeee... Nadeo Argawinata Bikin Patrick Kluivert Senyam-senyum
-
Tak Ada Nadeo Argawinata dalam Rombongan Timnas Indonesia ke Arab Saudi Siang Ini, Kenapa?
-
Klasemen Super League: Belum Terkalahkan, Borneo FC Kokoh di Puncak
-
Klasemen Sementara BRI Super League: Borneo FC Belum Terkalahkan, Kokoh di Puncak
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Meski Ada Menkeu Purbaya, Bank Dunia Prediksi Ekonomi RI Tetap Gelap
-
Kritik Bank Dunia ke BUMN: Jago Dominasi Tapi Produktivitasnya Kalah Sama Swasta!
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
Terkini
-
FAM Sebut FIFA Tak Punya Bukti, tapi Enggan Tunjukkan Dokumen ke Publik
-
Jalur Langit, 'Kampung Halaman' Maarten Paes Keluarkan Himbauan Doa Bersama untuk Timnas Indonesia
-
Pertarungan Sengit Barcelona vs Real Madrid: Saling Sikut Demi Marc Guehi
-
3 Legenda Persija Jakarta: Dari Darah Belanda, Keturunan China hingga Putra Larantuka
-
Respons Berkelas Patrick Kluivert Ditanya Soal Skandal Naturalisasi Malaysia
-
Janji Ole Romeny! Timnas Indonesia Harus ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Salip Vietnam Jika Bungkam Arab Saudi
-
Kumpulan Modal Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi dan Irak
-
Patrick Kluivert Andalkan Mentalitas Eropa saat Timnas Indonesia Tantang Arab Saudi
-
Pengamat Arab Saudi Justru Prediksi Timnas Indonesia yang Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026