Suara.com - Persewar Waropen menekuk Putra Deltras Sidoarjo dengan skor 4-1 pada laga lanjutan kompetisi Liga 2 Wilayah Timur di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (23/9/2022).
Gol Persewar dicetak oleh Arodi Uopdana pada menit 36 dan 54, Priska Womsiwor menit 41 dan Nyoman Ansanay menit ke 90+1 sementara satu gol Putra Deltras Sidoarjo dicetak oleh Mochamad Adam Malik di menit 87.
Pelatih Persewar Waropen Eduard Ivakdalam di Jayapura, Jumat, mengatakan kemenangan atas Putra Deltras Sidoarjo bisa terwujud karena kerja keras dari semua pemain selama 90 menit pertandingan berlangsung.
"Kami bisa mencapai hasil terbaik karena para pemain menjalankan tugas mereka dengan baik dan kami bersyukur bisa dapat tiga poin di kandang," katanya selepas pertandingan.
Legenda hidup Persipura Jayapura itu mengakui sebelum laga menghadapi Putra Deltras Sidoarjo (PDS) ia sempat meragukan sentuhan akhir namun semua terbayar lunas dengan empat gol ke gawang PDS yang dijaga Adzib Al Hakim Arsyad.
"Saya harap laga berikut melawan Sulut United semua pemain bisa mempertahankan performa seperti ini," ujarnya seperti dimuat Antara.
Sementara itu, Kapten Tim Persewar Elvis Harewan mengatakan kemenangan ini sangat berarti bagi tim berjuluk Mutiara Bakau karena laga sebelumnya di kandang melawan Persipal Palu hanya mendapat satu poin.
"Sehingga kemenangan ini sangat penting bagi kami dan kami akan lebih fokus menatap laga selanjutnya," katanya.
Persewar Waropen dijadwalkan akan menghadapi Sulut United pada 27 September 2022 di Stadion Klabat Manado, sementara Putra Deltras Sidoarjo akan sang pemuncak klasemen sementara Liga 2 Wilayah Timur Persipura Jayapura pada hari yang sama di Stadion Lukas Enembe, Sentani.
Baca Juga: Daftar Perangkat Pertandingan Laga PSPS Riau vs PSMS Medan yang Sahkan Gol Berbau Kontroversi
Berita Terkait
-
Achmad Zulkifli Didepak dari Pelatih Kepala Sriwijaya FC
-
Kondisi Terkini Pemain Persikad Depok usai Gegar Otak di Lapangan
-
Joey Pelupessy Emosional Usai Bikin Rekor Gila: Kemenangan Besar dan Pantas!
-
Panas! Championship 2025 Resmi Kick-Off 12 September, Siapa Jadi Laga Pembuka?
-
Dari Perserikatan ke BRI Super League: Era Baru dan Sejarah Para Juaranya
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
-
Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
-
Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
-
Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
-
Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
-
Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
-
Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan