Suara.com - Bek sayap kiri timnas Vietnam, Doan Van Hau menyindir balik Shin Tae-yong setelah berhasil membantu The Golden Star Warriors mengalahkan Timnas Indonesia, Senin (9/1/2023).
Timnas Vietnam mempermalukan skuad Garuda dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Hanoi. Dua gol mereka diborong Nguyen Tien Linh.
Sebelum laga ini, pelatih Shin Tae-yong menyindir gaya main Doan Van Hau yang cenderung keras dan brutal dengan mengunggah cuplikan video yang memperlihatkan aksi kotor bek bertato tersebut di Instagram.
Juru taktik asal Korea Selatan itu menyoroti serangkaian pelanggaran keras yang dilakukan Doan Van Hau baik ketika menghadapi Indonesia maupun Malaysia yang "ajaibnya" tak berbuah hukuman kartu.
Pasca pertandingan, Van Hau mengakui dirinya sadar Shin Tae-yong mengkritik gaya mainnya via media sosial. Meski demikian, dia memilih untuk tidak peduli dan fokus dalam pertandingan.
“Saya melihat permasalahan itu di media sosial, hanya sebatas di media sosial, namun kenyataannya, saya dan pelatih Park [Hang-seo] hanya fokus pada pertandingan,” kata Van Hau dikutip dari Bongda24h, Selasa (10/1/2023).
Menurut Van Hau, yang terpenting dari semua itu adalah Vietnam berhasil mempermalukan Timnas Indonesia untuk melaju ke final Piala AFF 2022.
“Dan hari ini, Timnas Vietnam, melakukan persiapan dengan baik, tim kami mendapatkan hasil yang bagus dan menang,” tegas Van Hau.
Doan Van Hau sempat jadi sorotan ketika melancarkan tekel brutal terhadap Dendy Sulistyawan dalam pertandingan leg pertama semifinal di markas Timnas Indonesia pada 6 Januari lalu.
Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Bergigi di Kandang Vietnam, Shin Tae-yong Soroti Dua Aspek Ini
Di laga leg kedua ini pun, Van Hau tercatat sempat terlibat perseteruan dengan bek sayap kanan Indonesia, Asnawi Mangkualam. Kedua pemain pada akhirnya sama-sama diganjar kartu kuning karena aksinya.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Kesulitan Cerna Kekalahan Menyakitkan Indonesia dari Vietnam, Minta Waktu untuk Merenung
-
3 Penyebab Kekalahan Timnas Indonesia dari Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022, Bikin Park Hang-seo Tersenyum Lebar
-
Park Hang-seo Bangga Bawa Vietnam Runtuhkan 26 Tahun Dominasi Timnas Indonesia di Piala AFF
-
Shin Tae-yong Diminta Mundur usai Timnas Indonesia Disingkirkan Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022, Warganet Terbelah
-
Timnas Indonesia Gagal di Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Minta Maaf pada Suporter
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Dijamin Tidak Menyesal Timnas Indonesia Pilih Timur Kapadze karena Ini
-
Jejak Sukses Timur Kapadze di Asia, Piala Dunia dan Olimpiade Jadi Modal Latih Timnas Indonesia
-
Dulu Ditunggu Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Maluku Ini Kini Kena 'Red Flag' Dikit-dikit Cedera
-
Pascal Struijk: Van Gaal Menelpon Saya Langsung
-
Memaksimalkan Jeda FIFA Match Day, PSIM Yogyakarta Gelar Uji Coba Meratakan Menit Bermain Skuad
-
Alasan Carlos Perreira Jadi Nahkoda Baru Madura United Lanjutkan BRI Super League
-
Ole Gunnar Solskjaer Bongkar Awal Musabab Kehancuran Karier Jadon Sancho di MU
-
Duet Maut di Lini Belakang AC Milan Bikin Fabio Capello Terkesima
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?