Suara.com - Kedatangan Timnas Esports Indonesia di Tanah Air setelah berhasil menjadi juara di Piala Asia Esports alias AFC eAsian Cup 2023 disambut meriah. Mereka jadi kampiun setelah menang melawan Jepang di babak Final.
Adapun player Timnas Esports Indonesia diwakili oleh Rizky Faidan, Elga Cahya Putra, dan Akbar Paudie. Mereka berjuang di Qatar dalam kejuaraan yang berlangsung dari 1-5 Februari 2024.
Para player pun sudah kembali ke Tanah Air, Selasa (6/2/2024) malam WIB. Kedatangan mereka di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, disambut cukup meriah.
Baca juga: Jelang Kontra Timnas Indonesia, Vietnam Ketambahan Amunisi Dahsyat
Perwakilan komunitas eFootball di Indonesia memberikan kalungan bunga kepada ketiganya. Manager & CEO IFeL Putra Sutopo pun bersyukur bisa memberikan hasil yang baik.
"Alhamdulillah, kami senang sekali di kompetisi eAsian Cup perdana, dan kami meraih juara," kata Putra Sutopo saat ditemui di Terminal 3 Soekarno-Hatta.
"Ini kedua kalinya kita juara Asia, walaupun beda kompetisi tetapi kita sangat senang sekali," tambahnya.
Tentunya kesuksesan ini tidak luput dari dukungan penuh komunitas eFootball di Indonesia yang sudah berjalan dari lama.
Dukungan juga diberikan oleh IFeL sebagai operator liga sepakbola virtual di Indonesia, komunitas dari amatir, semi-profesional dan profesional yang telah mendampingi juga membina sehingga bisa meningkatkan bakat dan skill.
Baca Juga: Jelang Kontra Timnas Indonesia, Vietnam Ketambahan Amunisi Dahsyat
"Melalui dukungan dari PSSI sebagai federasi sepakbola Indonesia yang sudah memberikan kesempatan kepada para pemain Timnas Esports Indonesia untuk bertanding di kompetisi terbesar di Asia yaitu AFC eAsian Cup," jelasnya.
"Meski minim apresiasi, tapi kita para player tetap semangat. Kami juga berharap PSSI bisa mengapresiasi industri sepakbola virtual, karena ini tidak hanya games mobile saja tetapi ini bisa mewakili Indonesia di kancah Internasional," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Gagal di Piala Afrika 2025, Timnas Gabon Diskors Pemerintah, Staff Teknis Dibubarkan
-
Seleksi Timnas Indonesia U-20 Era Nova Arianto Dinilai Sulit: Banyak Pemain Berkualitas
-
3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Skuad Terbaik Asia 2025
-
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Semakin Kokoh di Puncak usai Manchester City Imbang
-
Diimbangi Sunderland, Manchester City Tertinggal Empat Poin dari Arsenal
-
Faktor Kepemilikan Klub, Liam Rosenior Jadi Kandidat Kuat Nakhoda Baru Chelsea
-
Imbang Lawan Leeds United, Liverpool Tertahan di Posisi Empat Klasemen Sementara
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini