Suara.com - Pratama Arhan Jadi Bakal Calon Bupati Blora Jawa Tengah. Bahwan waktu pencalonannya sudah ditrntukan. Jagad media sosial kembali dibuat ramai dengan munculnya pernyataan mengejutkan dari politisi Partai Gerindra, Andre Rosiade.
Dalam sebuah video yang beredar luas, Andre secara terbuka menyampaikan harapannya agar Pratama Arhan, menantunya sekaligus bek Timnas Indonesia, suatu saat bisa terjun ke dunia politik dan menjabat sebagai bupati di kampung halamannya, Blora.
Pernyataan tersebut disampaikan Andre saat menghadiri sebuah acara keluarga yang turut dihadiri oleh Arhan dan istrinya, Azizah Salsha.
Seperti diketahui, Azizah adalah putri Andre Rosiade dan baru saja menikah dengan Pratama Arhan beberapa waktu lalu. Dalam suasana santai tersebut, Andre menyampaikan wacana politik yang langsung mencuri perhatian publik.
Andre menyebutkan bahwa dalam sepuluh tahun ke depan, ketika Arhan telah pensiun dari dunia sepak bola, peluang untuk mengabdi di sektor pemerintahan daerah sangat terbuka lebar.
Ia menyebut Blora sebagai kota yang memiliki ikatan emosional dengan Arhan karena merupakan tempat kelahirannya.
Pernyataan Andre itu memicu beragam reaksi.
"10 tahun ini pensiun nanti bisa lah jadi bupati di Blora," ujar Andre Rosiade dalam sambutan dalam sebuah acara dilansir dari akun Instagram @lambeturah_bola02, dikutip Selasa (20/5/2025).
Meskipun Arhan sendiri hanya tersenyum tipis saat mendengarnya, banyak warganet yang mulai berspekulasi soal kemungkinan karier politik bagi sang pemain muda yang kini masih aktif di dunia sepak bola profesional.
Baca Juga: Jadi Head of Scouting Timnas Indonesia, Inilah Pemain-pemain Top yang Pernah Dibina Simon Tahamata
Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang kemudian viral di akun Instagram penggemar sepak bola tanah air.
Di tengah ramainya perbincangan tentang masa depan politik Arhan, performanya di lapangan hijau tak kalah mencuri perhatian.
Pada musim 2024/2025, Pratama Arhan bermain bersama klub Bangkok United di Liga Thailand. Penampilannya cukup impresif dengan kontribusi beberapa assist penting dari sektor kiri pertahanan.
Bek berusia 23 tahun tersebut bahkan menjadi andalan utama di posisi bek kiri dan membantu Bangkok United meraih posisi runner-up di klasemen akhir Liga Thailand musim ini.
Capaian tersebut memperkuat reputasinya sebagai salah satu pemain Indonesia yang sukses berkarier di luar negeri.
Setelah menuntaskan musim kompetisi bersama klubnya, Arhan kini fokus pada tugas negara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Ada Orang Islam, Daftar Calon Pelatih Manchester United Pengganti Ruben Amorim
-
John Herdman Masuk Ujian Terberat, PSTI Sebut Timnas Indonesia Neraka Tekanan
-
APPI Minta Pelaku Tendangan Kungfu Muhammad Hilmi Dihukum Tegas
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia