-
Patrick Kluivert resmi dipecat PSSI usai gagal bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026.
-
Kluivert tak minta maaf, namun ungkap bangga dan terima kasih atas dukungan selama melatih.
-
PSSI belum tentukan pengganti Patrick Kluivert dan masih melakukan evaluasi menyeluruh.
Suara.com - Patrick Kluivert akhirnya buka suara setelah PSSI resmi memecatnya dari jabatan pelatih Timnas Indonesia.
Pelatih asal Belanda itu mengakhiri masa tugasnya setelah gagal membawa Timnas Indonesia melangkah ke Piala Dunia 2026.
Kabar pemecatan Patrick Kluivert diumumkan PSSI usai kekalahan Timnas Indonesia dari Irak dalam laga kualifikasi Piala Dunia.
Meski keputusan itu mengejutkan publik, banyak pihak menilai langkah PSSI sudah tak terelakkan karena performa Timnas Indonesia menurun.
Patrick Kluivert dalam unggahan media sosialnya tidak menyampaikan permintaan maaf atas hasil buruk tersebut.
Sebaliknya, eks bintang Barcelona itu menulis pesan emosional tentang rasa bangganya pernah menangani Timnas Indonesia.
“Meskipun saya sangat kecewa dan menyesal karena kami tidak berhasil lolos ke Piala Dunia,” kata Patrick Kluivert di Instagram pribadinya.
“Saya akan selalu bangga dengan apa yang telah kami bangun bersama,” lanjutnya dalam pernyataan yang mengundang banyak komentar netizen.
Patrick Kluivert juga menyampaikan terima kasih kepada pemain, staf, dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir atas kesempatan yang diberikan.
Baca Juga: Dipecat! Patrick Kluivert Tidak Minta Maaf ke Rakyat Indonesia
“Saya ingin berterima kasih kepada para penggemar, para pemain, staf saya, dan Bapak Erick Thohir atas perjalanan yang tak terlupakan ini,” tulis Patrick Kluivert.
Meski begitu, banyak pendukung Timnas Indonesia kecewa karena pelatih Timnas tersebut tidak menunjukkan gestur simpati kepada suporter saat pertandingan terakhir.
Patrick Kluivert disebut meninggalkan stadion tanpa menyapa penggemar setelah kekalahan dari Irak.
Situasi itu menimbulkan kekecewaan mendalam di kalangan suporter yang berharap pelatih Timnas bisa menunjukkan rasa tanggung jawab.
PSSI kini sedang mencari sosok pengganti Patrick Kluivert yang mampu membawa Timnas Indonesia bangkit di level internasional.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir belum memberikan pernyataan resmi mengenai siapa kandidat pelatih baru Timnas Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Senne Lammens Dianggap Belum Layak Jadi Kiper Nomor Satu MU, Carrick Punya Pekerjaan Berat
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Absen di Piala AFF 2026, John Herdman Santai
-
Tekad Putus Kutukan Runner-up! Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
-
Jumpa Vietnam di Piala AFF 2026, John Herdman: Luar Biasa!
-
Terhindar dari Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2026, Pelatih Thailand Senang
-
Winger Timnas Indonesia Dibidik Klub Promosi Eredivisie Belanda
-
Cedera Hamstring, Penyerang Tottenham Richarlison Menepi 7 Pekan
-
Taktik Cerdas Massimiliano Allegri Ubah Formasi 3 Kali Hingga AC Milan Menang Telak Atas Como
-
Hansi Flick Puji Perlawanan Sengit Racing Santander Usai Barcelona Menang 2 Gol di Copa Del Rey
-
Cesc Fabregas Akui Keunggulan AC Milan Setelah Skuad Massimiliano Allegri Menang Telak atas Como