-
Skotlandia lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 setelah menang 4-2 atas Denmark dalam laga penentuan Grup C.
-
Dua gol di masa tambahan waktu memastikan mereka finis sebagai pemuncak grup dengan 13 poin.
Denmark harus menjalani playoff setelah kalah dan turun ke posisi kedua dengan 11 poin.
Suara.com - Skotlandia akhirnya mengakhiri penantian panjang selama 28 tahun dengan memastikan satu tempat di Piala Dunia 2026. Kepastian itu diraih setelah mereka menuntaskan laga terakhir Grup C Kualifikasi zona Eropa dengan kemenangan 4-2 atas Denmark di Stadion Hampden Park, Glasgow, pada Selasa waktu setempat.
Menurut catatan UEFA, pertandingan sempat berakhir imbang 2-2 hingga menit ke-90. Namun, dalam enam menit tambahan waktu, Skotlandia berhasil mencetak dua gol tambahan yang menjadi penentu kelolosan.
Empat pemain berbeda menyumbang gol untuk Skotlandia, yakni Scott McTominay, Lawrence Shankland, Kieran Tierney, dan Kenny McLean. Sementara itu, Denmark dua kali menyeimbangkan skor melalui Rasmus Hojlund dan Patrick Dorgu.
Tambahan tiga poin membawa Skotlandia menutup grup di posisi puncak dengan koleksi 13 poin dari enam laga, yang otomatis mengantarkan mereka ke putaran final. Keikutsertaan di Piala Dunia 2026 akan menjadi penampilan kesembilan mereka, setelah sebelumnya tampil pada edisi 1954, 1958, 1974, 1978, 1982, 1986, 1990, dan 1998.
Di sisi lain, kekalahan membuat Denmark turun ke peringkat kedua dengan 11 poin, sehingga mereka harus menempuh jalur playoff untuk mengejar tiket menuju turnamen utama.
Skotlandia memulai laga dengan cepat setelah McTominay mencetak gol spektakuler pada menit ketiga. Denmark kemudian menyamakan kedudukan melalui penalti Hojlund pada menit ke-57.
Situasi Denmark semakin berat ketika Rasmus Kristensen menerima kartu kuning kedua pada menit ke-61 dan harus meninggalkan lapangan. Skotlandia berhasil memanfaatkan keunggulan pemain lewat gol Shankland pada menit ke-78, tetapi Dorgu membuat skor kembali seimbang 2-2 hanya tiga menit berselang.
Memasuki waktu tambahan, Tierney membawa Skotlandia unggul lagi pada menit 90+3 setelah memanfaatkan bola muntah. Tak lama kemudian, McLean memastikan kemenangan 4-2 lewat gol kelima pada menit 90+8. Dengan hasil itu, perjalanan panjang Skotlandia menuju Piala Dunia 2026 akhirnya terpenuhi.
(Antara)
Baca Juga: 10 Pemain Tambahan yang Berpeluang Dipanggil Gattuso untuk Play-off Piala Dunia 2026
Berita Terkait
-
10 Pemain Tambahan yang Berpeluang Dipanggil Gattuso untuk Play-off Piala Dunia 2026
-
Jerman Bakal Andalkan Pemain Keturunan 19 Tahun Ini di Piala Dunia 2026
-
Cara Kongo Hampir Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 50 Tahun, PSSI Bisa Tiru, Pakai Ilmu Santet?
-
Paul Scholes Yakin Thomas Tuchel Bawa Inggris Juara Piala Dunia 2026
-
Presiden Trump Mau Acak-acak Venue Piala Dunia 2026, FIFA Malah Mendukung
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
Terkini
-
Belum Dapat Pekerjaan, Patrick Kluivert Luntang Lantung Nonton Pertandingan Bocah
-
Kekayaan Fantastis Patrick Kluivert Terbongkar, Makin Gemuk Usai Dipecat PSSI?
-
10 Pemain Tambahan yang Berpeluang Dipanggil Gattuso untuk Play-off Piala Dunia 2026
-
Seberapa Besar Winrate Timur Kapadze Bersama Uzbekistan?
-
Jerman Bakal Andalkan Pemain Keturunan 19 Tahun Ini di Piala Dunia 2026
-
Cara Kongo Hampir Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 50 Tahun, PSSI Bisa Tiru, Pakai Ilmu Santet?
-
Status Rob Friend: CEO Timnas Malaysia atau Hanya Konsultan, Siapa yang Ngibul?
-
Paul Scholes Yakin Thomas Tuchel Bawa Inggris Juara Piala Dunia 2026
-
Janji Kampanye Calon Presiden Barcelona: Erling Haaland Bakal ke Nou Camp
-
Eks Striker Premier League Hina Dominik Szoboszlai di Depan Legenda Liverpool