Suara.com - Artis Nafa Urbach membantah marah kepada sebuah portal berita online karena memberitakan Mikhaela Lee Juwono, anak dari pernikahannya dengan Zack Lee.
Nafa berkilah jika dirinya justru geram dengan netizen yang menulis di kolom komentar berita tersebut. Di situ, seolah-olah anaknya dijadikan sasaran oleh para pelaku paedofil atau penyuka anak di bawah umur.
"Jadi nama Mikhaela Lee Juwono dan fotonya terpampang di berita tersebut, tapi masalahnya adalah pada komentar-komentar yang ada di situ dan meresahkan saya sebagai ibu," kata Nafa dihubungi wartawan, Minggu (13/8/2017).
Nafa marah putrinya dikait-kaitkan dengan istilah Loli atau Lolitan, sebutan para paedofil untuk calon korban mereka.
"Banyak komentar negatif tentang anak saya dari para orang-orang pedofilia. Jadi banyak komentar dengan kata 'Loli', 'Lolitan' dan segala macam," jelas Nafa.
Nafa pun lansung mencari istilah tersebut lalu kaget setelah mengetahuinya.
"Saya cari makna kata tersebut dan ternyata itu adalah sebutan dari para pelaku pedofilia untuk para anak yang mereka incar," lanjut Nafa.
Sebelumnya Nafa memposting foto berita putrinya di salah satu media online. Dalam postingannya tersebut, Nafa marah karena komentar yang mengarahkan ke hal negatif. Diduga yang memberikan komentar negatif itu adalah para pelaku paedofil.
"Beritanya di sini, dan pasa saya cek, banyak para penyakit jiwa komen!!!!. Saya sebagai ibu merasa marah dan naik darah," tulis Nafa di akun instagram pribadinya, @nafaurbach.
Baca Juga: Nafa Urbach Ngamuk Paedofil Komentari Putrinya
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Korban Timothy Ronald Buka Suara: Dijanjikan Profit 500 Persen Malah Rugi hingga Rp3 Miliar
-
Pembelaan Seto Mulyadi Usai Dituding Pernah Abaikan Kasus Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Cinta Laura Kagum dengan Aurelie Moeremans yang Berani Bersuara Lewat Broken Strings
-
Ternyata Ini Alasan Roby Tremonti Klarifikasi saat Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans Viral
-
LMKN Buka Suara Usai Dilaporkan ke KPK soal Dana Royalti Rp14 Miliar
-
Segera Tayang, Realita Gen Z Mengejar Mimpi dan Cinta Hadir di Web Series Yang Penting Ada Cinta
-
5 Adu Gaya Nikita Willy vs Aurelie Moeremans, Disorot karena Broken Strings
-
Klarifikasi Fajar Sadboy Soal Isu Riders Mobil Alphard hingga Karpet Macan Tutul
-
Demi Jadi 'Kembaran' Angga Yunanda, Dodit Mulyanto Minum Suplemen Peninggi Badan
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga