Suara.com - Kabar duka kembali datang dari dunia musik Tanah Air. Belum sebulan Glenn Fredly wafat, kini menyusul musisi Andy Ayunir.
Andy Ayunir meninggal dunia di Rumah Sakit Premier Bintaro, Tangerang Selatan pada Kamis, (23/4/2020) pukul 14.20 WIB. Musisi 53 tahun itu diketahui memiliki riwayat penyakit liver.
Kabar ini sekaligus membawa kesedihan pada sejumlah musisi Tanah Air, termasuk vokalis band GIGI, Armand Maulana. Ia mengunggah foto kebersamaan dengan Andy Ayunda sekaligus menuliskan ungkapan bela sungkawa.
"Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun telah berpulang ke Rahmatullah..kakak saya Andy Ayunir (duduk di bawah memakai topi)," tulis Armand Maulana, Kamis (23/4/2020).
Dalam foto itu, Armand Maulana memperlihatkan potretnya di masa lampau bersama beberapa orang lainnya, termasuk Andy Ayunir. Ternyata, pelantun Terbang ini memiliki kedekatan khusus dengan sang musisi.
Terutama, saat suami Dewi Gita ini baru meniti karier di dunia musik, ia bergabung bersama Andy Ayunir dalam grup band Next Band. Sebelum akhirnya membentuk grup band GIGI.
"Ini adalah band profesional pertama saya ketika saya pindah ke Jakarta," kata Armand.
Ia juga mengaku cukup dekat dengan Andy Ayunir karena usia mereka tidak terpaut jauh. Ucapan terima kasih juga dituliskan Armand karena jasa almarhum dalam kariernya selama ini.
"Makasih Dy atas jasa-jasa kamu dan bimbingan selama di Next Band. Kebaikan kamu terlalu banyak dan nggak bisa dituliskan juga diucapkan buat kemajuan karir saya selama ini," katanya.
Baca Juga: Andy Ayunir Sosok Musisi yang Melek Teknologi
"Akan selalu merindukan mu, saudaraku," ujarnya lagi.
Armand Maulana juga menuliskan doa untuk Almarhum Andy Ayunir. "Ya Allah terima lah amal ibadah almarhum Andy selama dia hidup di dunia ini. Ampuni dosa-dosanya Ya Rabb. Inshaa Allah dengan ijinMu kakakku Andy Husnul Khotimah Aamiin Ya Rabbal Alamin," ucapnya.
Berita Terkait
-
Fajar Sadboy Dapat Golden Ticket Indonesian Idol, Juri Kasih 4 Yes!
-
Kabar Gembira Bagi Penyanyi! MK Putuskan Promotor yang Wajib Bayar Royalti, Bukan Artisnya
-
Rp17 Miliar Terkumpul, Musisi Indonesia Peduli bagi Korban Bencana
-
Buktikan Solidaritas, Musisi Indonesia Kumpulkan Rp17 M untuk Korban Bencana di Sumatra dan Aceh
-
Uji Materi UU Hak Cipta Dikabulkan Sebagian, MK Perkuat Hak Musisi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Pecah! 11 Idol K-Pop Comeback 2026: EXO, BTS hingga BIGBANG
-
Siapa Mikhail Iman? Sosok yang Dicurigai Pacar Baru Ria Ricis
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu
-
3 Karakter Utama Film Korea Sister, Jung Ji So Comeback!
-
Bukan Kejar Harta, Teddy Pardiyana Ungkap Alasan Ajukan Hak Ahli Waris Bintang
-
Nostalgia Tren 2016, 6 Selebritis Tampil Ikonik dengan Kalung Choker dan Jeans Robek
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Film The American di Netflix, Thriller Sunyi yang Menegangkan
-
Park Bo Gum Comeback Main Film Sejarah, Bintangi The Sword: A Legend of the Red Wolf Bareng Joo Won
-
Boss Level: Frank Grillo Mati Ratusan Kali demi Selamatkan Dunia, Malam Ini di Trans TV