Suara.com - Kisruh pembayaran performing rights masih jadi isu hangat bagi pelaku industri musik Tanah Air.
Cerita perseteruan penyanyi dan pencipta lagu semakin menarik setelah kelompok musisi yang menamakan diri mereka sebagai Vibrasi Suara Indonesia (VISI) mengajukan gugatan uji materi Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta ke Mahkamah Konstitusi (MK).
Sorotan terhadap masalah performing rights bagi pencipta lagu kini memunculkan cerita baru dari seorang Jimi Multhazam.
Meski bukan berasal dari industri musik komersial, Jimi Multhazam ternyata juga punya ceritanya sendiri.
Sebagai musisi independen atau indie, karya cipta Jimi Multhazam tidak didaftarkan di LMKN. Semua urusan perizinan maupun pembayaran royalti diurus sendiri oleh Jimi.
"Gue sampai sekarang masih belum terdaftar di LMKN. Gue kan musisi mandiri ya ibaratnya. Gue menciptakan karya sendiri, gue memproduksi karya sendiri dan gue pasarkan sendiri," ungkap Jimi Multhazam di kawasan Pondok Labu, Jakarta, Rabu (12/3/2025).
Lantaran semua dikelola mandiri, Jimi Multhazam belum menemukan gesekan dengan penyanyi lain yang ingin membawakan lagu The Upstairs.
"Gue memang belum ketemu tuh, pergesekan dengan para penggubah lagu," kata Jimi Multhazam.
Selama ini, Jimi Multhazam juga sangat berhati-hati sebelum merilis karya. Semua kesepakatan soal pembayaran royalti harus selesai di awal, agar tidak menimbulkan masalah baru.
Baca Juga: Dukung Gugatan UU Hak Cipta ke MK, David Bayu: Bingung Juga Kalau Habis Nyanyi Digetok Suruh Bayar
"Kan sebenernya urusannya simpel, masalah moral. Jadi itu mufakat pertamanya, dan ketika mufakatnya udah dapet, baru lah dirilis," papar Jimi Multhazam.
Namun, masalah malah datang dari LMKN. Setiap bayaran aksi panggung Jimi Multhazam bersama The Upstairs tetap dikenai potongan oleh LMKN.
"Beberapa kali gue perform itu, dipotong sama LMKN. Sampai gue terakhir perform juga masih ada pemotongan beberapa persen dari tiket. Bahkan, di podcast gue pun," kisah Jimi Multhazam.
Jimi Multhazam tak tahu, ke mana uang potongan yang diambil LMKN dari setiap aksi panggungnya bersama The Upstairs.
"Gue belum tahu, ke mana gitu uangnya," beber Jimi Multhazam.
Belum ada penjelasan juga dari pihak LMKN ke Jimi Multhazam, terkait alasan pemotongan bayaran manggungnya bersama The Upstairs.
Berita Terkait
-
Armand Maulana Kritik Pedas Sistem Royalti: Ngapain Banyak LMK Kalau Gak Efektif?
-
Viral Kafe Ditagih Bayar Tagihan Royalti Lagu, Padahal DPR Sebut Sudah Bebaskan
-
Dukung Audit Total LMK, Ari Lasso: Kita Sewa Lembaga Independen!
-
LMKN Punya Komisioner Baru, Anji Tetap Pesimis: Orangnya Itu-Itu Aja
-
Anji Serukan Revolusi Industri Musik Urus Royalti: Bubarkan LMKN dan Bikin Lembaga Baru
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Ajukan Perdamaian, DJ Panda Bertemu Erika Carlina di Polda
-
Ditangkap Bareng Onad, Beby Prisillia Tulis Pesan untuk Suaminya: You're a Good Person
-
Bak Kasih Kisi-Kisi, Onad Sempat Bercanda soal Ganja dan Papir Sehari sebelum Ditangkap
-
Viral Lagi, Sabrina Chairunnisa Curhat Deddy Corbuzier Pehitungan Tapi Royal ke Orang Lain
-
Livy Renata Ketawa Deddy Corbuzier Dicerai Sabrina Chairunnisa, Dendam Lama?
-
Kasus Penggelapan, Duit Fuji Diduga Ditilep Admin Lebih dari Rp1 Miliar
-
Onad Kasus Narkoba, Coki Pardede Sindir Habib Ja'far: Waktu Gue, Dia Enggak Bikin Story
-
Deretan Konser dan Festival Musik yang Akan Digelar November 2025, Ada Sheila On 7 hingga TV Girl
-
Gara-Gara Aurel Hermansyah Sering Nonton Film Horor, Ameena Kepingin Jadi Zombi
-
Kini Ditangkap Polisi, Onadio Leonardo Pernah Akui Cinta Narkoba: Best Thing Ever