-
Jeka Saragih terlibat konfrontasi panas dengan petugas bandara di Soekarno-Hatta akibat tuduhan merokok.
-
Petarung UFC itu membantah keras, merasa harga dirinya terusik, hingga nyaris terjadi adu fisik.
-
Petugas akhirnya meminta maaf dua kali dan insiden berakhir damai dengan jabat tangan.
Suara.com - Suasana panas yang biasanya terasa di dalam oktagon Ultimate Fighting Championship (UFC) mendadak berpindah ke landasan pacu Bandara Soekarno-Hatta.
Sebuah video viral merekam momen menegangkan saat petarung kebanggaan Indonesia, Jeka Saragih, terlibat konfrontasi sengit dengan seorang petugas keamanan bandara pada Selasa (7/10/2025).
Insiden yang dipicu oleh kesalahpahaman ini nyaris berujung pada adu fisik.
Kejadian bermula ketika penerbangan Lion Air yang akan membawa Jeka dan rombongannya menuju Medan mengalami penundaan.
Saat turun dari pesawat dan menunggu bus jemputan di area landasan, sebuah tuduhan tak berdasar tiba-tiba dilontarkan oleh seorang petugas yang datang menghampiri.
Menurut Jeka, petugas tersebut langsung membentaknya dengan nada tinggi, menuduhnya merokok di area terlarang, sebuah tuduhan yang dibantah keras oleh petarung berusia 30 tahun itu.
"Waktu itu pesawat kami delay. Kami turun dan menunggu bus. Ada orang merokok di samping saya, lalu datang petugas bandara pakai mobil," kata Jeka.
"Tiba-tiba petugas itu langsung bentak-bentak saya, padahal saya sedang ngobrol dengan teman-teman," katanya menyambung.
Hardikan tanpa klarifikasi itu langsung menyulut emosi Jeka Saragih.
Baca Juga: Menyentuh! Bripka Handoko Izinkan Anak Tahanan Tidur di Luar Sel demi Peluk Ayahnya
Sebagai orang yang dikenal berwatak keras dan menjunjung tinggi harga diri, ia merasa tidak terima diperlakukan semena-mena, terlebih ia sama sekali tidak sedang merokok.
"Dia langsung bilang, 'siapa yang suruh merokok di sini?' Padahal saya enggak ngomong sama dia, saya juga bukan yang merokok. Tapi dia malah bentak saya," imbuhnya.
"Ya kita anak Medan, siapa yang terima dibentak gitu," ucapnya, menyiratkan harga diri yang terusik.
Dalam rekaman video, terlihat Jeka yang mengenakan jaket hitam dan kacamata hitam, terlibat aksi saling dorong dengan petugas tersebut.
Suasana memanas dengan cepat, sebelum akhirnya dilerai oleh orang-orang di sekitar.
Bagi sang gladiator modern yang menjadi orang Indonesia pertama yang dikontrak UFC, situasi tersebut adalah pertarungan di luar arena yang tak pernah ia duga.
Berita Terkait
-
Menyentuh! Bripka Handoko Izinkan Anak Tahanan Tidur di Luar Sel demi Peluk Ayahnya
-
Klarifikasi Lengkap Menu MBG Depok: Dari Pangsit Isi Ayam-Telur hingga Sidak Badan Gizi Nasional
-
Bukan Takdir, Konten Kerator Ini Bongkar Dugaan Kelalaian Ambruknya Musala Ponpes Al Khoziny
-
Banjir Kritik, Cak Imin Hapus Cuitan Al Khoziny Berhasil Bangun Pondasi Agama
-
5 Fakta Terbaru Perseteruan Yai Mim Vs Sahara: Bantah Tudingan Pelecehan, Berakhir Damai?
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU