Suara.com - Masalah gizi buruk adalah problema yang masih dihadapi masyarakat di Indonesia. Menurut angka Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) dari Kementerian Kesehatan, angka nasional gizi kurang pada 2013 adalah 19,6 persen.
Desa Sujung di Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Provinsi Banten dipilih sebagai tempat pengabdian Universitas Indonesia (UI) kepada masyarakat, September-Desember 2016. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan Fakultas Kedokteran UI, tingginya status gizi kurang di desa Sujung membuat Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat UI melakukan program tersebut di desa tersebut.
Tim dari Departemen Ilmu Gizi FKUI RSCM mengadakan program Pencegahan Balita Gizi Kurang Melalui Penerapan Edukasi Gizi dan Pemanfaatan Bahan Makanan Lokal. Masyarakat diedukasi melalui modul CITA (Cerdas, Bergizi, Terampil dan Aktif).
Tim mengedukasi kader inti Posyandu dan guru PAUD menjadi kader CITA untuk menyebarkan materi ke kader dan guru lainnya.
Kader CITA yang sudah dilatih, kata Ketua Tim FKUI dr Rina Agustina, diharapkan dapat menyebarkan pengetahuan gizi yang dimiliki kepada masyarakat, sehingga lebih banyak masyarakat yang teredukasi mengenai gizi seimbang.
"Selain itu, ibu sebagai ujung tombak gizi anak diharapkan mampu mandiri untuk menyajikan makanan bergizi seimbang yaitu yang bervariasi, padat gizi di rumah untuk anak dan juga membawa anak ke Posyandu untuk mengecek pertumbuhan anak," terangnya.
Guna mencegah gizi buruk, tim mengembangkan modul mengenai pengetahuan gizi seimbang dengan memberikan informasi mengenai gizi, hidup bersih, pola asuh orangtua yang baik serta penanganan gizi buruk. Pemberdayaan bahan pangan lokal guna mengatasi gizi buruk ini juga dilakukan tim di lapangan berdasarkan kondisi yang ditemui di desa Sujung.
"Kami berharap dari hasil train of trainer Modul Cita para kader dan guru PAUD meningkat pengetahuannya menjadi semakin baik mengenai gizi seimbang, pola hidup bersih dan sehat, serta pola asuh yang baik bagi anak balita," ujar Rina.
Dengan meningkatnya pengetahuan mereka, ia berharap meningkat pula kesadaran dan kemampuan mereka untuk menjadi agent of change sehingga mampu menyampaikan pengetahuannya ke masyarakat.
"Terutama ibu dan keluarga yang memiliki anak balita khususnya untuk menyajikan makanan bergizi seimbang dan memantau pertumbuhan anak. Sehingga diharapkan angka gizi kurang (stunting) sebesar 35 persen di daerah tersebut dapat berkurang," ujar Rina Berharap.
Dengan edukasi dan promosi gizi yang sudah digiatkan, tambahnya, diharapkan kesadaran masyarakat mengenai gizi kurang bisa ditingkatkan. "Masyarakat juga tidak lagi menggunakan sungai sebagai pusat mandi, mencuci, serta buang air," imbuh Rina seraya mengingatkan warga membiasakan mencuci tangan saat sebelum makan dan sesudah buang air.
Peranan orangtua dalam pengasuhan anak di desa Sujung pun, tambah dia, diharapkan meningkat sesudah pelaksanaan program Pencegahan Balita Gizi Kurang ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli