Suara.com - Tanya:
Selamat siang Dokter,
Dok, akhir-akhir ini lubang hidung kiri selalu mengeluarkan air (meler). Kadang tidak berbau, tapi terkadang berbau sangat menusuk seperti mencium telur busuk. Kejadian ini bermula pada saat saya kena flu, batuk, dan juga demam pada juni lalu. Tapi hidung meler masih saja sampai hari ini dan jika saya menunduk cairan itu akan keluar sangat banyak. Mohon sarannya, Dok. Terima kasih.
VT
Jawab:
Selamat siang Saudari VT,
Ingus yang berbau busuk bisa disebabkan oleh:
- Sinusitis
- Tersumbat benda asing
- Rinitis atrofik
- Kanker nasofaring
Paling sering, ingus berbau busuk disebabkan oleh sinusitis. Sinusitis berarti peradangan pada rongga sinus.
Sinus adalah rongga udara yang berada di dalam tulang tengkorak. Rongga ini memiliki hubungan langsung dengan rongga hidung.
Apabila muara sinus tersumbat (misalnya oleh polip di rongga hidung, pembengkakan lapisan dalam rongga hidung), dapat terjadi penimbunan cairan di dalam sinus, yang rentan mengalami infeksi. Akibat infeksi ini, terbentuk sejumlah cairan berbau busuk yang mendasari keluhan.
Pembengkakan lapisan dalam rongga hidung bisa banyak sebabnya, misalnya batuk pilek, radang amandel dan alergi.
Untuk memastikan penyebab keluhan Anda, diperlukan pemeriksaan langsung oleh dokter spesialis THT. Mungkin diperlukan pemeriksaan endoskopi (peneropongan ke dalam hidung) sampai CT-Scan untuk menunjang diagnosis.
Setelah penyebabnya jelas, barulah pengobatan yang tepat bisa diberikan.
Tips berikut mungkin membantu:
1. Hindari paparan dingin, seperti air dingin, makanan atau minuman dingin, udara dingin
2. Hindari paparan asap rokok dan debu kendaraan
3. Hindari pemakaian antibiotika di luar anjuran Dokter karena potensi terjadinya kekebalan kuman yang sulit diobati
Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.
Dijawab oleh: dr. Rizki Amelia
Sumber: https://meetdoctor.com
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan