Suara.com - Minta Pasangan Deteksi Dini Kanker Prostat Jadi Sikap Tepat Sayang Keluarga.
Menurut data dari Globocan 2018, kasus baru kanker yang terjadi pada 2018 mencapai 348.809, di mana 11.361 diantaranya merupakan kanker prostat.
Untuk itu, perusahaan Johnson & Johnson menginisiasi gerakan "Fight For Your Man" yang mengajak keluarga Indonesia terutama perempuan agar berjuang untuk orang yang dikasihi dalam melawan kanker prostat dengan melakukan deteksi dini.
"Anggota keluarga dan sahabat memiliki leran sangat penting dalam memberikan dukungan terhadap pasien maupun untuk edukasi dini terkait kanker prostat kepada anggota keluarga lain. Maka dari itu, kami sadar bahwa penting untuk melakukan edukasi kanker prostat bukan hanya kepada tenaga kesehatan, tetapi juga kepada publik baik laki-laki maupun perempuan," kata Country Leader of Communications & Public Affairs, PT Johnson & Johnson Indonesia, Devy Yheanne di Jakarta, Selasa, (24/9/2019).
Sebagai bagian dari keluarga, perempuan dianggap sebagai support system terpenting dalam melawan kanker prostat.
Bila memiliki pengetahuan cukup, perempuan dapat meminta dan mendorong pasangannya atau anggota keluarga lain terutama laki-laki untuk melakukan deteksi dini kanker prostat guna mengetahui risiko, cara pencegahan dan penanggulannya segera.
Sebagai bagian dari gerakan, perusahaan juga melakukan rangkaian kegiatan edukasi mengenai kanker prostat seperti edukasi pada karyawan, Live Webinar yang diadakan pada Juni dan Agustus dan ditujukkan bagi ahli kesehatan di Indonesia dan juga edukasi publik melalui media.
Gerakan Fight For Your Man dapat dipelajari lebih lanjut melalui situs www.fightforyourman.com.
Baca Juga: Sistem Satu Pintu dengan Teknologi Robotik untuk Pengobatan Kanker Prostat
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya