Suara.com - Bagi beberapa orang, tidur siang dapat mengembalikan energi yang sudah habis akibat aktivitas di pagi hari.
Berbeda dengan tidur malam yang membutuhkan waktu 8 jam, tidur siang sebenarnya hanya memerlukan beberapa menit saja. Namun hal ini tergantung pada suia dan siklus tidur pribadi.
Melansir Medical News Today, National Sleep Foundation merekomendasikan untuk mengambil waktu 20 menit tidur siang agar tubuh menjadi lebih segar.
Durasi tidur siang dapat bervariasi pada setiap orang, tetapi sebagian besar pakar setuju waktu tidur siang yang lebih pendek akan lebih baik jika tujuan seseorang adalah bangun dengan perasaan segar dan waspada.
Namun, mungkin juga ada manfaatnya untuk tidur siang yang lebih lama.
Misalnya, hasil sebuah studi 2019 menunjukkan tidur siang 25, 35 dan 45 menit secara signifikan dapat mengurangi tanda-tanda stres dan kelelahan pada pria yang aktif secara fisik.
Tidur dengan waktu ini juga meningkatkan fokus dan kinerja fisik mereka.
Tetapi, National Sleep Foundation juga memperingatkan bahwa tidur siang dengan waktu yang lama akan menyebabkan seseorang merasa pusing karena mereka harus beradaptasi dari tidur pulasnya.
Jika orang dewasa membutuhkan 15 hingga 20 menit untuk tdiur siang yang ideal, balita, anak kecil dan remaja memiliki waktu tidur siang ideal yang berbeda.
Baca Juga: Sengaja Tidur Siang atau Ketiduran? Beda Efeknya di Tubuh, Lho
Bayi yang baru lahir dan baik yang sudah lebih tua, tidur hampir sepanjang hari karena perkembangan mereka membutuhkan banyak energi.
Balita dan anak kecil akan mulai memiliki pola tidur yang teratur, tetapi mereka masih bisa mendapat manfaat dari tidur siang di sore hari.
Sedangkan remaja menghadapi banyak 'tantangan' yang dapat membuat mereka merasa lelah, seperti perubahan hormon, belajar dan masa sekolah. Satu studi 2019 menemukan durasi tidur siang terbaik untuk remaja adalah sekitar 30-60 menit.
Berita Terkait
-
Menyambut Tahun 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan
-
ASN Digital 2026: Cara Login, Aktivasi MFA, dan Integrasi SIASIN e-Kinerja
-
Solusi Masalah e-Kinerja BKN 2026: Data Tidak Sinkron, Gagal Login, hingga SKP Guru
-
Alasan ASN Wajib Laporkan Aktivitas Kerja Harian via E-Kinerja BKN
-
Cara Input Progres Harian di E-Kinerja BKN
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan