Suara.com - Pandemi Covid-19 belum berakhir. Penambahan infeksi harian masih terjadi di beberapa negara. Update Covid-19 hari ini seperti dikutip dari worldometers.info, ada penambahan 237.145 kasus baru Covid-19 pada Selasa (25/8). Sehingga total kasus positif Covid-19 di seluruh dunia telah mencapai 24.040.149 kasus.
Lebih dari 16,5 juta orang telah dinyatakan pulih dari infeksi, namun sebanyak 822.394 jiwa meninggal dunia.
Hingga saat ini masih ada lebih dari 6,6 juta kasus aktif di seluruh dunia, dengan 99 persen di antaranya dalam kondisi ringan sedang dan satu persen di antaranya dalam kondisi kritis.
Penambahan infeksi harian terbanyak masih dialami India selama lebih dari dua pekan terakhir. Ada 66.873 kasus baru dalam waktu 24 jam, membuat negara itu kini membukukan kasus lebih dari 3,2 juta orang. Hal ini menjadikan India sebagai negara dengan kasus Covid-19 ketiga terbanyak di dunia.
Di atasnya, terdapat Brasil yang mencatat kasus positif sebanyak 3,6 juta orang, bertambah 46.959 infeksi baru kemarin.
Sementara Amerika Serikat, sebagai negara dengan kasus Covid-19 terbanyak, ada penambahan kasus baru sebanyak 39.022 orang. Total, ada lebih dari 5,9 juta orang terinfeksi di negara ini.
Indonesia ada di peringkat ke-23 dunia, dengan total kasus positif mencapai 157.859 orang, dengan pertambahan sebanyak 2.447 infeksi baru kemarin. Sebanyak 112.050 orang telah sembuh dan 6.858 jiwa meninggal dunia.
Di benua Asia, Indonesia ada di posisi ke-9, tepat di bawah Filipina, Irak, dan Turki.
Berikut 15 negara di Asia dengan jumlah Covid-19 terbanyak:
Baca Juga: Makin Ganas! Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 150 Ribu
- India 3.231.754 kasus
- Iran 363.363 kasus
- Arab Saudi 309.768 kasus
- Bangladesh 299.628 kasus
- Pakistan 293.711 kasus
- Turki 261.194 kasus
- Irak 211.947
- Filipina 197.164 kasus
- Indonesia 157.859 kasus
- Qatar 117.498 kasus
- Israel 106.460 kasus
- Kazakstan 104.902 kasus
- Cina 84.981 kasus
- Oman 84.652 kasus
- Kuwait 81.573 kasus
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?