Suara.com - Anak muda sekitar usia 10 hingga 25 tahun ke atas percaya bahwa Covid-19 akan mengubah hidup mereka. Bahkan dalam studi baru, dikatakan bahwa anak-anak usia tersebut merasa dirugikan secara permanen.
Melansir dari Independent, penelitian dari Inggris menemukan bahwa dua dari tiga anak-anak mengatakan persaingan untuk mendapatkan pekerjaan telah meningkat. Mereka merasa tidak mungkin untuk mencari pekerjaan di masa depan.
Sementara itu, hampir sepertiga mengatakan pandemi telah membuat mereka merasa kecil kemungkinannya untuk melanjutkan pekerjaan lebih lanjut terlebih karena pendidikan yang terpengaruh oleh pandemi.
Hampir tiga dari lima responden mengatakan pemerintah telah gagal menangani mereka dalam penanganan Covid-19.
Survei ini dilakukan terhadap lebih dari 5.000 anak muda berusia 10 hingga 25 tahun di Inggris. Mereka menemukan bahwa setengah dari anak-anak usia sekolah juga merasa bahwa mereka telah tertinggal dalam satu tahun terakhir. Sementara dua per tiga di antaranya merasakan tekanan untuk 'mengejar' pelajaran dengan cepat dengan cepat.
"Orang-orang muda adalah DNA masa depan negara ini,dan kami tidak dapat menghadapi situasi di mana mayoritas dari mereka merasa seperti mereka tidak dapat mengubah jalan mereka atau meningkatkan kualitas mereka dan peluang hidup," ujar Chief Executive Co-op Group Steve Murrells.
"Untuk menebus yang hilang, benar-benar membangun kembali dengan lebih baik dan memastikan tidak ada orang muda atau komunitas yang tertinggal, kita membutuhkan tindakan bersama yang berani dan mendesak di seluruh pemerintah, bisnis dan pendidikan untuk memastikan kaum muda dipertimbangkan secara aktif," imbuhnya.
Anntoinette Bramble, yang mengetuai Asosiasi Dewan Anak dan Remaja Inggris mengatakan bahwa pandemi telah sangat berdampak pada kaum muda.
"Ini muncul dengan gangguan terhadap pendidikan atau oleh tantangan yang dihadirkan dari pasar kerja yang berubah," kata Bramble.
Baca Juga: Negara Ini Sudah Tidak Takut Covid-19, Warga Bebas Beraktivitas Tanpa Masker
"Namun, dengan upaya bersama, tidak ada keraguan bahwa tantangan tersebut dapat diatasi," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Stop Jilat Bibir! Ini 6 Rahasia Ampuh Atasi Bibir Kering Menurut Dokter
-
Alarm Kesehatan Nasional: 20 Juta Warga RI Hidup dengan Diabetes, Jakarta Bergerak Melawan!
-
Panduan Memilih Yogurt Premium untuk Me-Time Sehat, Nikmat, dan Nggak Bikin Bosan
-
Radang Usus Kronik Meningkat di Indonesia, Mengapa Banyak Pasien Baru Sadar Saat Sudah Parah?
-
Stop Diet Ketat! Ini 3 Rahasia Metabolisme Kuat ala Pakar Kesehatan yang Jarang Diketahui
-
Indonesia Darurat Kesehatan Mental, Kasus Terbanyak: Depresi, Anxiety, dan Skizofrenia
-
Rekomendasi Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh yang Mudah Ditemukan di Apotek
-
Horor! Sampah Plastik Kini Ditemukan di Rahim Ibu Hamil Indonesia, Apa Efeknya ke Janin?
-
Kebutuhan Penanganan Kanker dan Jantung Meningkat, Kini Ada RS Berstandar Global di Surabaya
-
Waspada Ibu Hamil Kurus! Plis Kenali Risikonya dan Cara Aman Menaikkan Berat Badan