Suara.com - Sejumlah objek wisata di lereng Gunung Ciremai Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, dipadati ribuan pengunjung untuk menikmati liburan Idul Fitri 1435 Hijriah.
"Pemandian air hangat Sangkanhurip di lerang Gunung Ciremai, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, padat pengunjung hari pertama Lebaran Idul Fitri. Mereka berdatangan dari Cirebon, Tegal, Indramayu," kata Yayat, salah seorang petugas pengelola wisata pemandian air hangat Sangkanhurip di Kuningan, Senin (28/7/2014).
Dia mengatakan, objek wisata pemandian air panas di Kabupaten Kuningan cukup diminati para pengunjung dari Cirebon dan Indramayu, antara lain karena pemandangan alam lembah Ciremai ditambah udara pegunungan menjadi daya tarik mereka.
Terkait dengan agenda rutin tahunan menyambut kedatangan pengunjung untuk berlibur di pemandian air hangat Sangkanhurip, kata dia, pihaknya telah menyediakan berbagai fasilitas, antara lain lahan parkir nyaman dan aman, serta tersedia penginapan dengan tarif yang relatif murah namun nyaman.
Toha, pengelola wisata pemandian Cibulan, mengatakan setiap liburan Idul Fitri jumlah pengunjung yang datang meningkat, dibandingkan dengan hari biasanya sehingga mendongkrak sektor usaha lain, seperti omzet penjualan makanan khas Kuningan dan penginapan sederhana.
Toha mengungkapkan, libur Idul Fitri biasanya pengunjung berasal dari Indramayu, Cirebon, Brebes, Tegal, Majalengka, dan Sumedang. Bahkan, wisatawan asal Jakarta mulai melirik wisata lereng Gunung Ciremai Kuningan.
Dia mengharapkan usaha pariwisata Kuningan, dengan mengandalkan potensi alam yang cukup menunjang sebagai objek wisata natural, seperti pemandian Cibulan, Sangkanhurip, dan lembah Ciremai, terus meningkat dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Yunita, salah seorang pengelola wisata alam Kuningan, mengatakan wisata Kuningan mengandalkan keindahan alam pegunungan.
Beberapa sumber air yang dijadikan tempat pemandian, seperti pemandian air hangat di daerah Sangkanhurip Cilimus dan pemandian kolam air ikan dewa di Cibulan Kecamatan Jalaksana.
Perkembangan wisata Kuningan yang semakin pesat, kata dia, mendorong pelaku usaha lain, seperti bertambahnya pedagang makanan khas, hotel, dan penginapan sederhana.
Berita Terkait
-
Berkat Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
Tips Mengembalikan Semangat Bekerja Usai Libur Lebaran
-
7 Cara Segarkan Wajah Usai Kelelahan Mudik, Siap Balik Kerja dengan Kulit Glowing
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
4 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Lavender yang Tahan Lama: Wearable, Wanginya Bikin Tenang
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda
-
5 Hair Tonic Penumbuh Rambut bagi Usia 30 Tahun ke Atas, Cegah Kebotakan Dini
-
6 Shio Banjir Keberuntungan Jelang Akhir 2025: Keuangan Membaik, Impian Terwujud
-
Dari Senja Jingga hingga Panggung Budaya: Inilah Alasan Sunset Pier Jadi Magnet Baru Wisata Jakarta
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Kepala Pria Berambut Tipis, Anti Gosong
-
Tren Korean Fashion 2026: Warna Lembut, Siluet Feminin, dan Detail Manis yang Lagi Happening
-
Ide Kecil Bisa Jadi Dampak Besar: Cara Mahasiswa Ubah Gagasan Jadi Bisnis Berkelanjutan
-
9 Rekomendasi Bedak untuk Remaja yang Bikin Glowing, Tahan Hingga Seharian