Suara.com - Siapa yang tidak kenal desainer ternama Anne Avantie, yang telah memiliki ratusan karya fesyen dari mulai kebaya dan hingga batik, yang penggemarnya tidak hanya di dalam negeri, tapi juga luar negeri.
Kerap memberikan pelatihan desain fesyen kepada desainer pemula, perempuan berusia 67 tahun itu punya cara sendiri memberikan semangat kepada para juniornya.
Anne bercerita ia kerap membeli kipas batik sebagai souvenir untuk para pengunjung rumah makan D'Kambodja yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah.
Sekedar informasi D'Kambodja adalah restoran milik Anne Avantie yang didirikan pada 3 April 2021 lalu. Tidak kurang 500 hingga 1.000 orang mendatangi restoran ini setiap harinya.
"Saya itu setiap hari di D'Kambodja itu ramai sekali orang makan, dari pagi, sore hingga malam hari. Kemudian saya selalu memberikan souvenir berupa kipas batik dari sisa kain batik, yang saya berikan gratis kepada seluruh pengunjung perempuan, yang ada di tempat kita sampai hari ini," ujar Anne dalam acara diskusi Sarasehan Industri Batik di Gedung DPR, Jumat (18/2/2022).
Bukan sembarangan kipas batik, nyatanya kipas batik ini ia peroleh dan dibeli langsung dari peserta pelatihan di mana ia bertindak sebagai mentor.
Menurut perempuan yang kerap mendesain kebaya untuk ratu kecantikan hingga miss universe ini, langkah ini penting dilakukan. Tujuannya, selain mendukung pelaku industri fesyen, tapi juga membuka lapangan pekerjaan.
"Artinya orang seperti saya jangan cuman berikan pelatihan, tapi tidak membeli produknya. Kalau cuman melatih tapi tidak beli produknya, kemudian mereka dapat uang dari mana. Setiap minggu barang itu saya tarik sendiri, kemudian saya bagikan," ungkapnya.
Ibu tiga anak ini mengatakan, melalui tindakannya akan menimbulkan 2 manfaat besar, yang mungkin bagi orang lain terlihat sepele, tapi dampaknya akan sangat besar.
"Manfaatnya itu ada 2, buat mereka itu sangat bermanfaat karena memberikan lapangan pekerjaan melalui batik sisa. Lalu saya juga bahagia melihat orang yang datang ke D'Kambodja bahagia," tutupnya.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Tampil Memukau di Ruang Tahanan, Batik Anne Avantie Jadi Sorotan
-
Nikita Mirzani Lenggak-lenggok di Ruang Tahanan, Pose Pakai Batik Anne Avantie
-
Tren Fesyen Wanita Karier 2025: Ini 5 Item Wajib Ada di Lemari
-
Kesetaraan hingga Realita Pendidikan, Puluhan Desainer Bawa Pesan Kehidupan di Journey in Elysium
-
Ibu Desainer Muda Global Marva Griffin Ungkap Kunci Agar Indonesia Bisa Jadi Kekuatan Desain Dunia
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Korean Thanksgiving? Ada Chuseok Fair Unik di Sini, Makan Enak Sambil Beramal!
-
WITF 2025: Indonesia Unjuk Gigi Pariwisata Berkelanjutan di Mata Dunia
-
Terpopuler: Ramalan Shio Paling Hoki, Tepuk Sakinah Diyakini Tekan Angka Perceraian
-
Cara Buat Akun SIAPKerja untuk Magang Nasional 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya
-
Satu Kain, Sejuta Kisah: Intip Perayaan Hari Batik Nasional di Thamrin City!
-
3 Rekomendasi Krim Malam Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Bangun Tidur Auto Glowing
-
Kronologi Ashanty Dilaporkan Atas Dugaan Perampasan Aset: Berawal dari Aduan Eks Karyawan
-
Salah Pilih Sepatu, Lari Jadi Gak Enak? Ini Beda Nike dan Adidas yang Wajib Dipahami
-
5 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Profil Atika Algadrie, Ibu Nadiem Makarim Aktivis Antikorupsi