Suara.com - Penemuan dua benda yang diduga serpihan pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH370 di perairan Samudera Hindia, tidak membuat pencarian di dua koridor, utara dan selatan, terhenti. Pencarian di dua koridor tersebut terus berlangsung.
Menurut keterangan Menteri Transportasi Malaysia Hishammuddin Hussein, saat ini ada 18 kapal, 29 pesawat dan 6 helikopter yang melakukan pencarian di kedua koridor. Berikut adalah perincian jumlah pesawat dan kapal yang dikirimkan oleh negara-negara yang membantu pencarian seperti diungkap Hishammuddin dalam konferensi pers di Kuala Lumpur hari Kamis (20/3/2014).
Pesawat
Di koridor utara, ada 4 pesawat:
2 dari Malaysia,
1 dari Jepang, dan
1 dari Amerika Serikat.
Di koridor selatan, ada 25 pesawat:
2 dari Malaysia,
5 dari Australia,
3 dari Cina,
4 dari Indonesia,
2 dari India,
4 dari Jepang,
1 dari Selandia Baru,
2 dari Korea Selatan,
1 dari Uni Emirat Arab, dan
1 dari Amerika Serikat.
Kapal
Semua melakukan pencarian di koridor selatan:
6 dari Malaysia,
1 dari Australia,
5 dari Cina, dan
6 dari Indonesia.
Helikopter
Helikopter ini dibawa oleh kapal laut dan semuanya melakukan pencarian di koridor selatan. Jumlah helikopter yang diterjunkan adalah sebagai berikut:
3 dari Malaysia, dan
3 dari Cina.
Selain negara-negara tersebut, ada pula negara yang melakukan pencarian di wilayah negaranya masing-masing. Berikut daftarnya:
Cina
Negara ini menggunakan 21 satelitnya untuk menyisir wilayah negaranya. Mereka siap mengirim pesawat dan kapal kapanpun dibutuhkan.
Kamboja
Empat helikopter dari Kamboja terus melakukan pencarian di wilayah negara mereka.
Laos
Angkatan udara Laos juga melakukan hal serupa, mencari MAS MH370 di dalam wilayah negaranya.
Singapura
Negara ini menggunakan Pusat Informasi-nya untuk memberikan dukungan informasi kepada para marinir dan membantu pencarian.
Thailand
Militer Thailand melakukan operasi pencarian di bagian utara Thailand dengan semua pesawat yang mereka miliki.
Tag
Berita Terkait
-
Serpihan Pesawat MH370 Terlihat, Keluarga Penumpang Bereaksi
-
Foto yang Diduga Serpihan Pesawat MH370 Diambil 4 Hari Lalu
-
Radar Pesawat P-8 Amerika Serikat Deteksi Serpihan Pesawat MAS MH370
-
Ini Foto Objek yang Diduga Serpihan Pesawat MH370 di Samudera Indonesia
-
Data di Black Box Diusulkan Terhubung dengan Cloud
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap