Suara.com - Umat Buddha di Sumatera Utara (Sumut) melakukan doa bersama untuk korban pesawat AirAsia yang jatuh dalam penerbangan dari Surabaya menuju Singapura.
Doa bersama tersebut diikuti sekitar seribu uma Buddha dan digelar di Vihara Yayasan Taman Bodhi Asri di Desa Sidomulyo, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (17/1/2015).
Doa bersama itu dipimpin Yang Mulia Bhiksu Xie Xan dari Vihara Sariputera serta satu bhiksu dari Singapura dan tiga bhiksu dari Malaysia.
Panitia doa bersama, Bustamam mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dari siang hingga malam hari dengan penyampaian doa secara berkesinambungan.
Pada siang hari, doa bersama tersebut dilaksanakan sesuai aliran mahayana. Sedangkan pada malam harinya mengikuti aliran terapada.
"Ini bukti kalau kita sangat prihatin dan berduka atas peristiwa itu," katanya.
Pembina kegiatan doa bersama Brilian Moktar mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi setinggi-tingginya terhadap pengelola Yayasan Taman Bodhi Asri yang bersedia menyiapkan tempat untuk kegiatan tersebut.
Apalagi doa bersama tersebut juga diikuti sejumlah umat Budha dari Malaysia dan Singapura yang turut berduka atas musibah itu.
"Kita berdoa agar seluruh korban pesawat AirAsia dapat ditempatkan di tempat layak di sisi Tuhan," kata Brilian yang juga anggota DPRD Sumut tersebut. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Bandara Ahmad Yani Semarang Kembali Buka Rute Internasional
-
Promo AirAsia Diskon Hingga 33 Persen untuk Semua Penerbangan!
-
G-Dragon Konser di Jakarta! 5 Hotel Strategis Ini Bisa Dibooking Buat Bikin Nonton Makin Nyaman
-
Penerbangan Langsung Adelaide - Denpasar Dimulai, Kemenpar Optimistis Gaet 1,9 Juta Turis Australia
-
Rute Baru AirAsia yang Dinanti Wisatawan: Adelaide ke Bali Kini Tanpa Transit
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan
-
Berenang Jelang Magrib, Remaja 16 Tahun Sudah 4 Hari Hilang usai Loncat dari Jembatan Kali Mampang