Suara.com - Maraknya aksi perampokan dengan motor atau yang lebih awam disebut pembegalan di kawasan Jabodetabek amat meresahkan. Selain merampas motor, juga harta benda korban, para begal juga tak segan-segan melukai, bahkan ada yang sampai menghabisi nyawa korban.
Terakhir, beberapa begal nekat beraksi di wilayah Kelurahan Pondok Karya, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten. Namun, aksi mereka gagal total. Alih-alih berhasil merampas motor calon korbannya, salah satu dari kawanan begal itu malah tertangkap dan dibakar hidup-hidup setelah dikeroyok hingga babak belur oleh warga.
Aksi pembegalan memang tak selamanya berjalan dengan mulus. Para begal acapkali menemui kegagalan dan malah membahayakan nyawa mereka.
Berikut ini adalah beberapa kisah sial para begal dari berbagai belahan dunia yang berhasil dirangkum dari dunia maya.
Begal didor polisi berpakaian preman
Peristiwa ini terjadi di Sao Paulo, Brasil, bulan Oktober 2013 silam. Seluruh kejadian terekam lewat kamera yang terpasang pada helm korban. Dari rekaman kamera tersebut, tampak bagian speedometer motor dan jalanan yang dilalui korban.
Saat berbelok di sebuah persimpangan, tiba-tiba sebuah motor lain yang dinaiki dua pemuda mendahului motor korban dari sebelah kanan. Sampai di depan motor korban, motor tersebut melambat. Tiba-tiba, pemuda yang berada di boncengan menghunus sepucuk pistol dan mengarahkan moncongnya ke wajah korban sambil turun dan mendekati motor korban.
Si pemuda memaksa korban turun dan lalu bergegas menaiki motor rampasan tersebut. Namun, sebelum berhasil kabur, tiba-tiba datang seorang lelaki lain -yang belakangan diketahui seorang polisi- mengeluarkan pistol dan menembak si begal. Begal sial itu tewas karena luka tembak yang ia derita.
Begal tertangkap basah sedang beraksi
Kisah begal yang satu ini mirip dengan yang terjadi di Tangerang Selatan, bedanya dua begal sial ini agak beruntung lantaran tidak dimassa. Peristiwa ini terjadi di Kuching, Malaysia, bulan November 2014 lalu.
Awalnya, kedua begal berboncengan mengikuti korban, yang adalah kakak beradik. Di sebuah tempat, para begal memaksa kedua korban menepi. Lalu, mereka memaksa keduanya turun dari motor.
Beruntung, ada polisi patroli yang melihat aksi mereka dan segera bertindak. Alhasil, kedua pelaku diringkus dan digelandang ke tahanan.
Begal sial bertemu gadis perkasa
Insiden ini terjadi di Malaysia, bulan November 2013 lalu. Semua peristiwa terabadikan lewat kamera keamanan rumah korban.
Berita Terkait
-
Jerit Pilu dari Pedalaman: Remaja Badui Dibegal Celurit di Jakarta, Tokoh Adat Murka
-
Dua Begal Bersenpi Diamuk Massa di Tambora, Warga Ikut Terluka Kena Pantulan Peluru!
-
Dor...! Lepaskan Tembakan saat Diamuk Warga di Tambora, 2 Pelaku Begal Senpi Kritis
-
Prajurit TNI Gagalkan Aksi Begal dan Tabrak Lari di Tol Kebon Jeruk, 3 Motor Curian Diamankan
-
Komplotan Begal 7 Kali Beraksi di Jakarta Nyamar Debt Collector, Korbannya 'Dibuang' ke Flyover!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Cekik hingga Tinju Korbannya, 2 Cewek Kasus Penganiayaan di Sulsel Cuma Dihukum Bersihkan Posyandu
-
Istana Pasang Badan! 7 Fakta Prabowo Siap Gelontorkan Rp1,2 T per Tahun untuk Bayar Utang Whoosh
-
Detik-detik Mengerikan Banjir Bandang Seret Mahasiswa KKN UIN Walisongo di Kendal, 3 Tewas 3 Hilang
-
Keji! Nenek Mutmainah Tewas, Jasadnya Diduga Dibakar dan Dibuang Perampok ke Hutan
-
Subsidi Menyusut, Biaya Naik: Ini Alasan Transjakarta Wacanakan Tarif Baru
-
Strategi Baru Turunkan Kemiskinan, Prabowo Akan Kasih Fasilitas buat UMKM hingga Tanah untuk Petani
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau