Suara.com - Dalam kunjungan kerjanya ke Balikpapan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyempatkan diri untuk secara simbolis menyerahkan bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Asistensi Sosial Lanjut Usia (ASLUT), Kartu Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas Berat (ASPBD), dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada perwakilan masyarakat setempat, di halaman Kantor Penyelenggara Ibadah Haji Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis, (24/3/2016).
Dalam keterangan anggota Tim Komunikasi Presiden Sukardi Rinakit, pada kesempatan tersebut Presiden Jokowi yang didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa serta Menteri Sekretaris Negara Pratikno, menyerahkan bantuan ASLUT kepada 97 orang lansia.
“Tadi secara simbolis sudah diserahkan bantuan untuk para lansia di Kota Balikpapan sebanyak 97 orang. Untuk Kalimantan Timur seluruhnya 690 orang. Tiap orang diberikan bantuan sebesar 200 ribu rupiah per bulannya,” ucap Jokowi.
Selain menyerahkan bantuan ASLUT, Presiden juga akan menyalurkan bantuan ASPBD untuk 205 orang penyandang disabilitas di Kalimantan Timur sebesar Rp 300.000,- per bulan dan juga bantuan KIP untuk anak-anak sekolah usia SD, SMP, dan SMA/SMK.
“Untuk anak-anak sekolah usia SD akan diberikan bantuan sebesar 450 ribu rupiah, yang SMP 750 ribu rupiah, dan untuk SMA/SMK sebesar 1 juta rupiah,” rincinya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut juga tidak lupa menitipkan pesannya kepada masyarakat agar menggunakan bantuan yang telah diterima untuk hal-hal yang bermanfaat sesuai dengan peruntukan bantuan tersebut.
Sebelumnya, dalam kunjungan ke Sumedang beberapa waktu lalu, Jokowi menjelaskan bahwa Program Keluarga Harapan se-Indonesia untuk tahun ini disediakan anggaran sebesar Rp 9,98 triliun, naik dari tahun sebelumnya yang berjumlah Rp 5,6 triliun.
Berita Terkait
-
Kilang Balikpapan Diresmikan 17 Desember, Bahlil Janji Swasembada Energi di 2026
-
RDMP Kilang Balikpapan Ditargetkan Beroperasi Pertengahan Desember
-
Hampir Rampung, Ini Kelebihan Kilang Minyak Balikpapan yang dikelola Pertamina
-
Usut Korupsi Bansos Beras, KPK Periksa Sejumlah Pendamping PKH di Jawa Tengah
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya
-
Sekjen PBNU Minta Pengurus Tenang di Tengah Isu Pelengseran Gus Yahya dari Kursi Ketua Umum
-
Kader Muda PDIP Ditantang Teladani Pahlawan: Berjuang Tanpa Tanya Jabatan
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia