Suara.com - Kandidat presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump dan rivalnya dari Partai Demokrat, Hillary Clinton meraih kemenangan dalam "primary election" Negara Bagian New York, Selasa (19/4/2016) waktu setempat. Berkat kemenangan tersebut, modal kedua kandidat untuk bertarung di konvensi masing-masing partai kini kian besar.
Trump menang besar di New York, kampung halamannya tersebut dengan meraih hampir seluruh delegasi negara bagian yang tersedia, yakni 95 delegasi. Sementara itu, Clinton, yang pernah mewakili New York di Senat AS, juga meraih kemenangan manis. Dirinya menyudahi catatan apik rivalnya, Bernie Sanders, yang menang dalam 7 dari 8 "primary election" terakhir. Kini, Sanders hampir tidak mungkin mengejar jumlah delegasi yang sudah dikumpulkan Clinton.
Lansiran Reuters, Trump merebut 60 persen suara pemilih di Negara Bagian New York, mengalahkan kandidat Partai Republik lainnya, Gubernur Ohio, John Kasich, yang hanya meraih 25 persen suara. Trump juga mengalahkan Senator Texas, Ted Cruz, yang cuma mengumpulkan 15 persen suara. Hingga berita ini diturunkan, sudah sekitar 95 persen suara yang rampung dihitung.
Berdasarkan penghitungan Associated Press, sebelum "primary election" New York digelar, Trump sudah mengantongi 756 delegasi, Cruz 559, sementara Kasich 144.
Atas kemenangannya, Trump mengatakan, hasil pemilihan New York menunjukkan bahwa Cruz mustahil memenangi konvensi Partai Republik, bulan Juli mendatang pada putaran pertama pemungutan suara. Namun, demikian pula halnya dengan Trump, dirinya juga terancam tak bisa menang pada putaran pertama apabila tidak bisa meraih 1.237 delegasi.
Di kubu Partai Demokrat, mantan Menteri Luar Negeri AS, Hillary Clinton merebut 57,9 persen suara, sementara Sanders, yang merupakan Senator AS Vermont dan lahir di Brooklyn, New York, meraih 42,1 persen suara, demikian disampaikan Associated Press berdasarkan 98 persen suara yang sudah dihitung.
Untuk menang dalam konvensi Partai Demokrat dan maju ke Pemilihan Presiden bulan November, kandidat harus memperoleh dukungan dari 2.383 delegasi. Sejauh ini, Clinton sudah mendapat dukungan dari 1.893 delegasi, jauh lebih banyak dari Sanders yang baru mengumpulkan 1.180 delegasi.
Pada pemilihan New York, Clinton mendapat dukungan dari 469 "superdelegate", sebutan khusus bagi delegasi di Partai Demokrat yang memiliki kebebasan untuk mendukung kandidat manapun dalam konvensi. Jumlah tersebut jauh lebih banyak ketimbang Sanders yang hanya didukung 31 "superdelegate".
Seluruh kandidat presiden dari kedua partai masih berharap mendapat dukungan lebih banyak di "primary election" yang bakal digelar di lima negara bagian lain Selasa depan, 26 April 2016. Kelima negara bagian tersebut adalah Maryland, Delaware, Rhode Island, dan Connecticut. (Reuters)
Berita Terkait
-
Trump Bagi-bagi Duit Rp 32 Juta ke Warganya, Dorong Harga Bitcoin Meroket?
-
AS Shutdown, Trump Mau Ganti Subsidi ObamaCare dengan BLT Ratusan Miliar Dolar
-
3 Fakta Pertemuan Xi Jinping-Trump: China dan AS 'Mesra', Perang Dagang Berakhir Damai?
-
Kenapa Keputusan Trump Buka Suaka Margasatwa Arktik untuk Pengeboran Minyak Tuai Kontroversi?
-
Misteri Lawatan Trump ke Asia: Sinyal Kejutan dari Korut, Kim Jong Un Sudah Menanti?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Singgung Angka Sakti Presiden, Roy Suryo Minta Prabowo Selamatkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Jokowi
-
Warga Sudah Resah dan Gelisah, PKS Minta Pramono Tak Gegabah Normalisasi Kali Krukut
-
Insentif Dapur Makan Bergizi Gratis Rp6 Juta per Hari Bukan Anggaran Baru, Ini Penjelasan BGN
-
Selain Nama Baik, Apa Saja yang Dipulihkan Prabowo Lewat Rehabilitasi Dua Guru di Luwu Utara?
-
DPR Apresiasi Rehabilitasi Guru Luwu Utara, Minta Pemerintah Ganti Biaya Hukum
-
ARAH Laporkan Ribka Tjiptaning ke Bareskrim Terkait Soeharto, Golkar: Monggo Saja
-
Gubernur Ahmad Luthfi Apresiasi TNI Atas Kontribusinya dalam Menjaga Ketahanan Pangan
-
Sutriah Bersyukur Jadi Peserta JKN: Manfaatnya Besar Sekali
-
Prabowo Rehabilitasi 2 Guru ASN di Luwu Utara, DPR Wanti-wanti Kepala Daerah Jangan Asal Pecat
-
Puluhan Emak-emak Dampingi Roy Suryo Cs di Polda Metro Jaya: You Never Walk Alone!