Suara.com - Start mulus diukir tim bulutangkis junior Indonesia di laga perdana Grup F1 Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2016. Dalam laga yang berlangsung, Rabu (2/11/2016) siang waktu setempat, di Bilbao Arena, Spanyol, Gregoria Mariska cs menang telak 5-0 atas Norwegia.
Lima partai yang dilakoni oleh tim Merah Putih pun berlangsung dalam durasi kurang dari 30 menit. Hasil ini pun disambut positif Manajer Tim Indonesia, Fung Permadi.
"Melihat penampilan pertama, sebagian besar untuk game pertama mereka masih agak kesulitan dengan penyesuaian dengan situasi lapangan pertandingan yang baru, untuk game kedua kebanyakan mereka sudah mulai bisa tampil normal. Dan hasil ini memang seperti yang sesuai kita harapkan," ujar Fung.
Indonesia selanjutnya akan berhadapan dengan tim tuan rumah, Spanyol di penentuan juara Grup F1. Laga ini akan digelar di Bilbao Arena, Bilbao pukul 15.30 waktu Bilbao atau pukul 21.30 WIB Kamis (3/11) malam.
"Menghadapi Spanyol harus lebih fokus, dan persiapan harus lebih detail dari pelatih untuk mengarahkan atlet-atletnya," tambah Fung.
"Sebetulnya kita masih agak buta dengan kekuatan Spanyol. Kami hanya mendapat informasi dari berita yang kami dengar, mereka kuat di tunggal putri, dan untuk yang lain kami masih meraba-raba. Tapi yang jelas kami akan menurunkan susunan tim yang paling kuat. Hal ini untuk menjaga hal-hal di luar perkiraan," pungkas Fung.
Untuk sementara Indonesia berada di puncak klasemen Grup F1 disusul oleh tuan rumah yang berhasil menang tipis 3-2 atas Norwegia di laga Rabu (2/11) malam waktu Bilbao.
Berikut hasil pertandingan lengkap Indonesia vs Norwegia
1. Muhammad Fachrikar/Bagas Maulana vs Benjamin Norden/Mattias Xu 21-10, 21-2
2. Gregoria Mariska vs Emilie Sotnes Hamang 21-12, 21-3
3. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Markus Barth 21-16, 21-14
4. Tania Oktaviani Kusumah/Apriani Rahayu vs Christiane Dahl Nielsen/Vera Ellingsen 21-7, 21-7
5. Rinov Rivaldy/Vania Arianti Sukoco vs Mads Marum/Emilie Sotnes Hamang 21-7, 21-13
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting