Suara.com - Usai debat kandidat calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta yang diselenggarakan KPU DKI Jakarta di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2017) malam, paslon nomor urut tiga Anies Baswedan dan Sandiaga Uno langsung dievaluasi oleh Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto.
"Sudah diberikan feed back yang singkat bahwa Pak Prabowo puas atas jawaban-jawaban yang telah kita sampaikan," kata Sandiaga usai acara kampanye akbar di Kelurahan Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (15/1/2017).
Sandiaga mengatakan Prabowo puas dengan penampilannya bersama Anies. Menurut Prabowo, di atas panggung mereka tak menyerang lawan dengan hal bersifat pribadi atau profesi.
"Kita fokus ke program tidak menyerang pribadi dan Pak Prabowo menginginkan butuh pemimpin yang bisa dianggap bisa menyelesaikan masalah Jakarta," ujar Sandiaga.
Selain itu, kata Sandiaga, Prabowo menginginkan dirinya dan Anies bisa menjadi pemimpin yang
mengerti apa yang dirasakan oleh masyarakat kelas menengah ke bawah.
"Dan tidak memecah belah. Itu tiga hal Pak Prabowo sampaikan ke kita," ujar Sandiaga.
Sebelumnya, Sandiaga menuduh pasangan nomor dua Basuki Tjahja Purnama (Ahok)-Djarot melanggar aturan debat karena menyerang Anies dang menyebut gayanya seperti dosen.
Pasangan nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni juga melakukan hal sama krena menyinggung jabatan Anies sebagai mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Baca Juga: Tidak Mau Kalah Dari Anies, Sandiaga Juga Nyanyikan Lagu Oplosan
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
DLH DKI Jakarta Angkut 91 Ton Sampah Sisa Perayaan Malam Tahun Baru
-
Heboh Video Bus Transjakarta Keluarkan Asap Putih di Cibubur, Manajemen Buka Suara
-
Berkat Ribuan Pasukan Oranye, Jakarta Kembali Kinclong Usai Malam Tahun Baru 2026
-
Geger! Petani di Rejang Lebong Ditemukan Tewas Tersangkut di Pohon Kopi Usai Banjir Bandang
-
Malam Tahun Baru Memanas, Tawuran Remaja Nyaris Meletus di Flyover Klender
-
Agar Negara Tak Dicap Merestui Pembungkaman Kritik, Teror ke DJ Donny dan Aktivis Lain Harus Diusut
-
Tahanan Demo Agustus 2025 Meninggal di Rutan Medaeng, Mantan Napol Desak Investigasi Independen!
-
Kebakaran Rumah Kosong di Jagakarsa Saat Warga Sambut Tahun Baru 2026
-
Kemdiktisaintek Rilis Aturan Baru No 52 2025, Jamin Gaji Dosen Non-ASN
-
Pasukan Orange Tuntaskan Bersih-Bersih Sisa Perayaan Tahun Baru Sebelum Subuh