Suara.com - Organisasi Kemasyarakatan yang bernama Gerakan Damai Nusantara (Garda Nusantara) merasa peduli untuk mengeratkan kembali rasa persatuan di Jakarta. Dinamika sosial yang sempat memanas akibat Pilkada Jakarta, harus diakhiri.
"Saatnya kita bersatu lagi, menguatkan persaudaraan antar sesama. Karena belakangan ini kita hampir terpecah belah akibat dari Pilkada ini. Isu SARA juga hadir dan berpotensi memecah belah masyarakat," kata Ketua Umum Garda Nusantara DJ Siahaan, di Jakarta, Sabtu (22/4/2017).
Menurut Siahaan, isu-isu yang berpotensi memecah belah masyarakat, seperti soal SARA, sikap saling merendahkan satu sama lain, tidak boleh digaungkan terus menerus. Sebab, jika hal itu yang terjadi, maka tidak menutup kemungkinan hal-hal yang tidak diinginkan akan terjadi.
Kata dia, perbedaan pilihan politik, atau perbedaan-perbedaan lainnya, sebaiknya menjadi motivasi bersama untuk saling menguatkan.
"Kami ingin merangkul semuanya, tak pandang dari daerah mana, sukunya apa, agamanya apa, dari partai atau golongan mana, kami ingin mengajak semuanya bergandeng tangan dan bersatu untuk menjaga bangsa ini," ujar Siahaan.
Sebagai langkah awal, Garda Nusantara terlibat dalam berbagai kegiatan sosial seperti gelar Pasar Murah Nusantara, di Jalan Mayjen Sutoyo, Cawang 3, RT III RW 11, Cawang, Jakarta Timur, Minggu (23/4/2017). Kegiatan ini akan terus dilanjutkan ke beberapa wilayah di DKI.
"Ini hanya simbol, jangan dilihat sebesar apa kegiatannya, namun apa yang menjadi tujuan dari dari kegiatan ini. Kita lihat bagaimana warga yang hadir begitu antusias dan mereka berbaur satu sama lain, ini yang kita harapkan," ucap Siahaan.
Kegiatan tersebut disambut baik oleh Ketua RT setempat, Zaini. Ia mengapresiasi kegiatan Pasar Murah Nusantara yang dilakukan oleh Garda Nusantara. Kata dia, kegiatan tersebut sangat membantu warga, terutama yang kurang mampu. Zaini juga berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut.
"Saya selaku ketua RT merasa sangat bersyukur dengan adanya kegiatan ini, karena banyak warga yang kurang mampu dibantu oleh Garda Nusantara. Ya harapan saya sih semoga kegiatan ini terus ada," ujar Zaini di lokasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Lagi! Pandji Pragiwaksono Dipolisikan ke Polda Metro, Kali Ini Soal Analogi Salat di Materi Mens Rea
-
Longsor Terjang Jagakarsa, Dua Rumah Rusak dan Harta Benda Hanyut ke Kali
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir, 125 RT dan 14 Ruas Jalan Tergenang, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tantang Pihak-pihak yang Berani Suap Pejabat, Prabowo Wanti-wanti Ada Akibatnya
-
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem! Ribuan Pompa dan Pasukan Biru Dikerahkan untuk Tangani Banjir
-
Laporan Suara.com dari Davos: Bicara Investasi, Prabowo Pastikan Supremasi Hukum di Indonesia
-
Jakarta Diprediksi Hujan Seharian Jumat Ini, Simak Rincian Cuaca di Wilayah Anda
-
Cincin Akik Hijau Jadi Sorotan, Diduga Hantam Wajah Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas
-
28 Juta Warga Indonesia Berpotensi Alami Masalah Kesehatan Jiwa, Apa yang Terjadi?
-
Mendagri: Masa Tanggap Darurat Aceh Utara Bisa Diperpanjang