Suara.com - Kapal pembangkit listrik yang didatangkan PT Perusahaan Listrik Negara yang mampu menghasilkan daya 240 megawatt tiba di Pelabuhan Belawan, Medan, Minggu (21/5/2017).
Kapal Marine Vessel Power Plant (MVPP) Onur Sultan yang didatangkan dari Turki tersebut bersandar di dermaga Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Belawan, sekitar pukul 10.30 WIB.
Kehadiran MVPP tersebut sebagai bentuk upaya PLN dalam meningkatkan pasokan listrik untuk kebutuhan daya pada sistem kelistrikan di wilayah Sumatera Bagian Utara.
Direktur Bisnis Regional Sumatera PLN Amir Rosidin mengatakan, salah satu kelebihan MVPP itu adalah memiliki kemampuan bahan bakar ganda (dual fuel) yang dapat menggunakan bahan bahar minyak (BBM) jenis heavy fuel Oil (HFO) dan juga bahan bakar gas (BBG).
Selain itu, kapal pembangkit listrik yang disewa PLN selama 5 tahun tersebut memiliki beberapa kelebihan dalam operasionalnya.
Selain tidak membutuhkan lahan, mobilitas relokasinya cepat, fleksibilitas dalam penggunaan bahan bakar, konsumsi bahan bakan lebih hemat, tingkat produksi limbah relatif rendah, dan pengaruh kebisingan terhadap masyarakat relatif juga lebih rendah.
"Kehadiran kapal pembangkit listrik ini merupakan solusi cepat untuk pemenuhan kebutuhan listrik sambil menunggu pembangkit permanen dibangun. MVPP ini akan menambah keandalan sistem kelistrikan Sumbagut dengan kapasitas daya 240 MW," katanya.
MVPP itu dijadwalkan untuk sinkron dengan sistem kelistrikan Sumatera Bagian Utara pada 1 Juni dan ditargetkan resmi beroperasi pada minggu kedua Juni 2017.
Dengan masuknya tambahan daya 240 MW dari MVPP tersebut, nantinya daya mampu sistem kelistrikan di Sumatera Bagian Utara dapat mencapai 2.287 MW dengan perkiraan beban puncak tertinggi yang mencapai 2.075 MW.
Baca Juga: PLN Teken 8 Kontrak Pembangkit Listrik Senilai Rp6,28 Triliun
Dengan demikian, operasional kapal pembangkit listrik tersebut membuat sistem kelistrikan di Sumatera Bagian Utara memiliki cadangan daya sekitar 212 MW.
Kapal MVPP Onur Sultan dengan panjang 300 meter dan lebar 50 meter itu memiliki mesin PLTD buatan Wartsila berkapasitas 18,81 MW per unit dengan jumlah total 24 unit dan mesin PLTU dengan kapasitas 2x15 MW. (Antara)
Berita Terkait
-
PLN Teken 37 MOU dan 2 PPA Terkait Energi Baru Terbarukan
-
PLN Teken 8 Kontrak Pembangkit Listrik Senilai Rp6,28 Triliun
-
Mitsubishi Luncurkan 2 Kendaraan Penumpang Anyar di Pameran Medan
-
INUKI: Pemanfaatan Energi Nuklir Seperti Ular Berkepala Dua
-
Kontrak Jual Beli Gas PLN Dengan Tangguh Berlangsung 16 Tahun
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Usai Bermalam di IKN, Prabowo Tinjau Progres Pembangunan Ibu Kota Nusantara
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air