Suara.com - Presiden Joko Widodo salat tarawih bersama sejumlah santri dan pemimpin Pondok Pesantren Cipasung di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Jumat (9/6/2017).
Mengenakan kemeja putih dibalut jas hitam dan sarung berwarna merah bata, Jokowi tiba di pesantren yang didirikan KH Ruhiyat pada tahun 1931 dan saat ini dipimpin KH Abunyamin sekitar pukul 19.00 WIB.
Jokowi menunaikan salat tarawih dan witir 23 rakaat di Masjid Jami Cipasung. Dalam sambutannya, Jokowi menjelaskan tentang pentingnya menjaga silaturahim dan persaudaraan baik dengan sesama Muslim maupun umat lain.
"Oleh sebab itu, dalam kehidupan muamalah kita, sekali lagi marilah jaga persatuan kita, ukhuwah islamiyah kita di antara umat Muslim. Jangan sampai di antara kita sendiri saling menjelekkan, mencemooh, menyalahkan, saling memfitnah," kata Jokowi.
Lebih lanjut, Jokowi mengatakan, keberagaman suku agama dan ras yang ada di Indonesia merupakan kekayaan yang diberikan Allah SWT untuk dijaga. Dengan persatuan, kata Presiden, diharapkan dapat membangun Indonesia dan mampu bersaing dengan negara lain di era kompetisi ke depan.
"Sebagai saudara sebangsa dan setanah air harus kita jaga dan saya sangat mengapresiasi sekali apa yang telah dilakukan oleh para ulama sepuh, para ulama dari Pondok Pesantren Cipasung untuk mempererat saudara kita dalam bingkai NKRI," jelas Presiden.
Sambutan santri dan masyarakat sekitar kepada Jokowi begitu meriah. Banyak di antara mereka yang berebut jabat tangan dan mengabadikan momen dengan kamera telepon seluler.
Jokowi telah melakukan serangkaian kunjungan kerja di Jawa Barat pada hari pertama dengan mengunjungi Tasikmalaya.
Pada hari berikutnya, Jokowi akan berkunjung ke Kabupaten Ciamis untuk mengunjungi salah satu pondok pesantren. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Jelang Gelar Perkara Kasus Ijazah Jokowi: Eggi Sudjana 2 Kali Mangkir, Alasan Berobat ke Luar Negeri
-
Budi Arie Mau Lamar Gerindra, Begini Kata Dasco
-
Bikin Pedagang Ketakutan, Fakta di Balik Maraknya Tawuran di Kalimalang Jaktim Terbongkar!
-
Dipolisikan Pengusaha Gegara Ngutang di Pilkada, Wawali Blitar: Sudah Selesai, Salah Paham Saja
-
Wanti-wanti Pejabat PKS di Pemerintahan Prabowo, Begini Pesan Almuzzammil Yusuf
-
Dishub DKI Pastikan Tarif Transjakarta Belum Naik, Masih Tunggu Persetujuan Gubernur dan DPRD
-
Jakarta Jadi Tuan Rumah POPNAS dan PEPARPENAS 2025, Atlet Dapat Transportasi dan Wisata Gratis
-
Cuaca Jakarta Hari Ini Menurut BMKG: Waspada Hujan Sepanjang Hari Hingga Malam
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN