Suara.com - Dani Pedrosa sudah tidak sabar ingin segera kembali balapan di Sirkuit Misano, San Marino. Di sirkuit inilah pebalap Repsol Honda itu meraih kemenangan satu-satunya di kelas MotoGP musim lalu.
Dia pun ingin kembali mengulangi prestasi tersebut pada tahun ini. Terlebih, performanya saat ini juga cukup konstan, dimana tujuh kali naik podium dalam 10 seri terakhir.
Dari tujuh podium itu, satu diantaranya berupa kemenangan, yakni di Sirkuit Jerez, Spanyol, 7 Mei lalu.
"Saya siap menghadapi balapan di Misano, trek yang saya sukai," kata Pedrosa, dikutip dari situs resmi MotoGP, Kamis (7/9/2017).
"Selalu banyak fans di sana, dan atmosfernya luar biasa. Saya juga punya kenangan indah di Misano. Jadi, saya berharap bisa tampil baik di setiap sesinya," lanjutnya yang juga pernah jadi juara di Misano pada tahun 2010.
Pebalap yang dijuluki Baby Samurai ini menambahkan, dirinya optimis performa motor Honda RC213V-nya cocok dengan trek di Misano.
Hal itu mengingat sebelumnya dia pernah menjalani tes di Misano dan hasilnya positif.
"Beberapa minggu lalu kami melakukan tes di Misano dan berjalan baik. Semoga hal itu membantu kami mendapatkan jalan yang tepat sejak awal pada balapan pekan ini," tuturnya.
Balapan di Sirkuit Misano akan berlangsung, Minggu (10/9/2017). Sebelum itu, para pebalap memiliki dua kali kesempatan lakukan latihan untuk mencari setelan motor dan ban yang pas pada, Jumat (8/9/2017) besok.
Baca Juga: Hariyanto Arbi Berharap Bulutangkis Jadi Contoh Pemersatu Bangsa
Sehari berikutnya, para rider di 'kelas raja' ini masih memiliki dua kesempatan latihan lagi sebelum dilanjutkan dengan babak kualifikasi untuk menentukan posisi start pada balapan keesokan harinya.
Berita Terkait
-
Berapa Harga Honda Brio Bekas dari Tahun ke Tahun? Cek Spesifikasi dan Pajak
-
Cuci Steam Bikin Motor Mogok? Ternyata Ini 1 Bagian yang Haram Disemprot Kencang!
-
Update Harga Honda Scoopy November 2025: Beda Rp 800 Ribu, Ini Kunci Memilih Varian yang Tepat
-
Sensasi Honda PCX Harga Gak Bikin Pusing, Skutik Rp 11 Jutaan Bikin Merek Jepang Pening
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Belajar Asuransi Jadi Seru! Chubb Life Luncurkan Komik Edukasi Polistory