Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menargetkan jalur kereta api ringan (light rail transit; LRT) rute Kelapa Gading-Veledrome, bisa dioperasionalkan.
Anies menginginkan LRT bisa menjadi moda transportasi penunjang acara Asian Games 2018, sehingga harus dikerjakan tepat waktu atau sebeum 18 Agustus tahun depan.
"LRT Insya Allah gerbongnya akan tiba bulan April, kami siap. Kemudian, Mei-Juni itu dilakukan commissioning. Akhir bulan Juli akhir sudah bisa beroperasi," ujar Anies seusai berkoordinasi dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di kantor Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2017).
Selama Mei sampai Juni 2018, Anies berharap commissioning atau pemeriksaan dan pengujian instalasi peralatan yang terpasang pada proyek LRT itu sudah bisa dilakukan.
"Isunya terutama menyangkut soal keselamatan, yakni memastikan bahwa semua yang berkaitan dengan safety, selesai. Tadi kami sampaikan laporan ini (ke Menhub)," terangnya.
Anies juga menuturkan mengenai kelanjutan jalur lingkar layang atau elevated loop line. Anies tidak menginginkan perlintasan kereta api di Jakarta menjadi salah satu penyebab kemacetan.
"Nanti prosesnya akan kami mulai, dan kami berharap nanti lintasan-lintasan kereta api di Jakarta, tidak lagi jadi titik-titik kemacetan," jelasnya.
"Ini juga membuat volume atau jumlah penumpang kereta api bisa kita tingkatkan, karena kereta apinya nanti sudah bisa elevated. Tadi itu yang kita diskusikan salah satunya," pungkasnya.
Baca Juga: Bacok Polisi, Anggota 'Geng Rawa Lele 212' Kembali Ditangkap
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Detik-detik Mengerikan Banjir Bandang Seret Mahasiswa KKN UIN Walisongo di Kendal, 3 Tewas 3 Hilang
-
Keji! Nenek Mutmainah Tewas, Jasadnya Diduga Dibakar dan Dibuang Perampok ke Hutan
-
Subsidi Menyusut, Biaya Naik: Ini Alasan Transjakarta Wacanakan Tarif Baru
-
Strategi Baru Turunkan Kemiskinan, Prabowo Akan Kasih Fasilitas buat UMKM hingga Tanah untuk Petani
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?