Suara.com - Sekitar tiga bulan sejak mulai ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi pada tanggal 19 November 2017 lalu, Setya Novanto mengaku sangat merindukan keluarga, khususnya terhadap anak-anaknya yang masih kecil. Saking rindunya, Setnov pun selalu membawa foto sang anak kemana pun termasuk saat menjalani sidang lanjutan kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP di Gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi.
"Haduh, rindu banget (sama anak terkecil). Ada nih (selalu) bawa foto. Taruh di kamar (fotonya) disimpen," kata Novanto di Pengadilan Tipikor, Jalan Bungur Besar Raya, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (12/3/2018).
Suami Deisti Astriani Tagor itu mengatakam bahwa dirinya selalu merasa bahagia saat Giovanni Farrell (11), anak terkecilnya itu menjenguknya ke Rutan KPK.
"Ya, pas lagi berkunjung itu kebahagiaan yang luar biasa," kata Setnov.
Kemudian, mantan Ketua Umum Partai Golkar itu menceritakan saat bertemu anaknya selalu bertanya tentang kegiatannya selama di rutan KPK, khususnya aktivitas olahraga yang biasa dilakukannya.
"Nanya mengenai papa makannya gimana, udah bisa olahraga belum, olahraganya dimana ada tennisnya apa nggak. Adanya cuma meja pingpong, karena dia tau saya suka olahraga jadi tanya itu," lanjutnya.
Namun, Setya Novanto memiliki kebanggan tersendiri kepada Farrell, karena tidak merasa malu saat di sekolah dengan ayahnya yang terjerat kasus korupsi.
"Tapi dia kuat sangat kuat. Saya juga bangga. Saya pikir nanti dia minder dj sekolahnya, ternyata nggak dia, sangat tabah. Tambah saya hormat dan banggalah terhadap anak," kata Setnov.
Untuk menambah semangatnya, ia pun selalu membawa tulisan anaknya tersebut ke ruangan persidangan. Sebab, menurutnya, anakanya sangat kreatif dan terkadang menulis nama dirinya atau bahkan nama-nama kakaknya.
"Suka, di buku dibikinin tulisan gitu, Novanto, Novanto di balik. Novanto apa ditulisin. kakaknya, adiknya, kakak-kakaknya 'love papa'. Disimpen aja (tulisannya). Sekarang ada. Entar kutunjukin," katanya.
Diktehui Farrell merupakan anak kedua dari pernikahannya dengan Deisti Astriana Tagor. Anak pertama mereka adalah Gavriel Putranto. Sementara pada pernikahan pertamanya dengan Luciana Lily Herliyanti, Novanto memperoleh dua anak, yakni Reza Herwindo dan Dwina Michaella.
Berita Terkait
-
Gelar Tes Urine di Rutan, KPK Pastikan 73 Tahanan Bersih dari Narkoba
-
KPK Beri Fasilitas Ibadah Natal dan Kunjungan Khusus bagi 12 Tahanan Nasrani
-
Praperadilan Ditolak! Hakim Tegaskan Penyidikan Kasus e-KTP Paulus Tannos Tetap Jalan
-
Nasib Praperadilan Buron E-KTP Paulus Tannos Ditentukan Besok, KPK Yakin Hakim Tolak Mentah-mentah
-
Mengintip Rumah Setya Novanto di Kupang yang Dilelang KPK, Harganya Miliaran!
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Saleh Daulay: Reshuffle Kabinet Hak Konstitusional Presiden Prabowo
-
Longsor Pasirlangu: Pemkab Bandung Barat Aktifkan Status Darurat, 82 Warga Masih Dicari
-
Minibus Oleng hingga Hantam Tiga Motor dan Gerobak di Karawang, Satu Pengendara Tewas
-
Genangan 50 Cm di KM 50 Tol TangerangMerak, PJR Alihkan Kendaraan Kecil ke Lajur 3
-
Tujuh Hari Menembus Medan Ekstrem, Operasi SAR ATR 42-500 di Bulusaraung Resmi Ditutup
-
Akses Terisolasi Jadi Tantangan Utama Pemulihan Pascabanjir Bandang Aceh Timur
-
Angkasatour Hadirkan Paket Tour Domestik dan Internasional
-
Kenal Korban Sejak SMP, Pemuda 19 Tahun Jadi Tersangka Pencabulan Anak di Cisauk
-
Kiriman Air dari Tangerang Bikin Banjir di Jakbar Terparah, Pramono Tambah Pompa dan OMC
-
Pasti Dilunasi, Intip Perjalanan Warisan Utang Indonesia yang Tak Pernah Gagal Dibayar