Suara.com - Pasangan Calon Gubernur Sumatera Selatan nomor urut 4 Dodi Reza Alex Noerdin, memakai hak pilihnya, Rabu (27/6/2018).
Putra Gubernur Sumsel Alex Noerdin ini menyambangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 03, di Jalan Merdeka, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil Palembang, tak jauh dari kediaman pribadi sang ayah.
Bersama sang anak, Aletta dan Atalie, mantan Bupati Musi Banyuasin ini tiba sekitar pukul 10.25 WIB. Ia juga didampingi mantan penyiar Metro TV yang kekinian menjadi istrinya, Thia Yufada.
Dodi sendiri mengaku sengaja tidak berbarengan dengan Alex saat tiba di TPS.
"Ayah saya gubernur, kalau saya baru calon gubernur, tidak enak kalau datang berdampingan," kata Dodi seusai mencoblos, Rabu, (27/6/2018).
Dodi mengatakan, malam sebelum pencoblosan, Selasa (26/6), tak banyak ritual yang dia lakukan. Rasa optimistismenya ditunjukkan dengan mengajak para keluarga dan masyarakat untuk membaca Alquran bersama.
Sementara Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengharapkan keempat pasangan calon dapat menjaga situasi kondusif selama pilkada.
Dia meminta kepada para pasangan calon untuk menerima seluruh hasil pilkada, baik menang ataupun kalah.
"Mereka semua membuat kesepakatan pilkada damai, siap menang, dan mengakui kemenangan yang lain. Kalau itu dipatuhi tidak ada keributan," kata Alex. [Andhiko Tungga Alam]
Baca Juga: Imbang Kontra Persebaya, Persija Akan Lebih Siap Lawan Persib
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
Pilihan
-
Rupiah Makin Loyo, Kini Tembus Rp16.780
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
Terkini
-
Kebahagiaan Rakyat Jangan Berhenti Jadi Simbol, Harus Diiringi Kesejahteraan Nyata
-
Dihujani Nyinyiran, Prabowo Kasih Bukti Umumkan Swasembada Pangan 2025
-
Dikhianati Orang Dekat, Rahasia Jatuhnya Maduro Terungkap
-
Densus 88: 70 Anak Terjerat Grup 'True Crime', Berawal dari Bullying dan Broken Home
-
Palu Hakim Diketuk, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Sah Bercerai
-
Jadi Magnet Liburan, Puluhan Ribu Pengunjung Serbu Planetarium TIM Selama Libur Nataru
-
Tiket Domestik Mahal, Relawan Nakes ke Lokasi Bencana di Sumatra Lewat Malaysia
-
Densus 88 Antiteror Polri Sebut Remaja Jakarta Paling Banyak Terpapar Paham Radikal
-
Awas Macet! Simak Detail Rekayasa Lalu Lintas MRT Jakarta di Harmoni-Mangga Besar Selama 8 Bulan
-
Prabowo: Saya Dituduh Mau Jadi Diktator