Suara.com - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, kembali melakukan upgrade beberapa ruas di Kota Pahlawan. Kali ini, perempuan berjuluk "Ibunya Arek-arek Suroboyo" itu menjadikan Jalan Inspeksi sebagai targetnya.
Untuk itu, Wali Kota Tri Rismaharini melakukan survei bersama jajarannya ke lokasi yang berada di antara Jembatan Jalan Sulawesi sampai Jembatan BAT Dinoyo, dan area bakal diberi matras buatan Pemkot Surabaya.
"Ruas jalan ini akan kami beri matras buatan sendiri. Yaitu terbuat dari sandal jepit bekas yang kami kumpulkan dari TPA," ujar Tri Rismaharini, Senin (23/07/2018) siang.
Proyek ini rupanya sudah dipikirkan jauh-jauh hari, bahkan Pemkot Surabaya telah mulai mengumpulkan sandal jepit bekas dari tempat pembuangan sampah kurun beberapa tahun terakhir.
"Dari pada susah untuk mendaur, ya kami jadikan matras buat running dan jogging warga Surabaya," tandasnya.
Selain itu, Wali Kota Surabaya sudah menjalankan planning pembangunan untuk pos Satpol PP, guna menjaga area running atau tempat berlari di Jalan Inspeksi.
"Ada beberapa pos yang kami bangun di Jalan Inspeksi, dan hal ini sudah berjalan," ungkapnya.
Selain itu, Risma akan mempercantik taman di sekitar Jalan Inspeksi. Beberapa jenis tanaman akan ditanam di kawasan ini.
"Terutama pepohonan flamboyan akan kami tanam, tetapi jenis yang lain banyak juga," jelas Wali Kota yang beberapa waktu lalu mengarak penghargaan khusus buat kota Surabaya dari penghargaan Lee Kuan Yew Award, katergori special mentioned city. Dimas Angga Perkasa
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Kapasitas Terbatas, Pramono Anung Buka Peluang Tambah Jadwal Pertunjukan di Planetarium TIM
-
Jadi Mendikbudristek Era Jokowi, Nadiem Makarim Akui Tak Paham Politik Hingga Pendidikan
-
Sejak Jadi Mendikbudristek, Nadiem Klaim Kekayaannya Berkurang hingga Tak Dapat Saham Tambahan Gojek
-
Tolak Pilkada via DPRD, Benny K Harman: Jangan Ambil Hak Rakyat Cuma karena Alasan Anggaran
-
Satu Akun Tumbang Minta Maaf, Andi Arief Tagih Pelaku Fitnah SBY Lain: Kami Tunggu
-
Prabowo Gelar Retret Kabinet Merah Putih di Hambalang Besok, Ini Bocorannya
-
Kagum dan Berkaca-kaca Dengar Pledoi Laras Faizati, Usman Hamid: Ia Membela Kemanusiaan
-
Terharu Puisi Dukungan dari Khariq Anhar, Laras Faizati: Ini Perjuangan Kita Bersama
-
Anak Sulung Jadi Saksi Kunci, 10 Orang Diperiksa di Kasus Kematian Satu Keluarga Priok
-
Ungkap Tindakan Tak Manusiawi Polisi, Laras Faizati: Saya Diberi Obat Basi, Diledek saat Ibu Sakit!