Suara.com - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menilai tudingan orde baru yang ditujukan kepada Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sama dengan insiden yang terjadi pada era kepemmpinan BJ Habibie. Fahri pun menyamakan sosok Prabowo yang mirip dengan sosok BJ Habibie.
Melalui akun Twitter @Fahrihamzah, Fahri menyebut banyak anak muda yang dibodohi dengan framing zaman orde baru akan kembali bangkit bila Prabowo dan Sandiaga memimpin Indonesia. Tuduhan ini sama seperti yang dialami oleh Habibie saat berkuasa dahulu.
"Aku baca anak2 ABG dibodohi soal orde baru dan aktor2-nya. Mereka framing bahwa jika @prabowo - @sandiuno berkuasa akan kembali ke zaman orba. Untuk membuat catatan yang adil, ini persis seperti dulu mereka menuduh Habibie orba lalu menolak. Padah BJH-lah penyelamat negara,” kata Fahri dalam cuitannya sebagaimana dikutip Suara.com, Minggu (10/2/2019).
Dalam cuitan berikutnya, Fahri menjelaskan sosok beberapa tokoh di balik Prabowo. Sandiaga Uno yang dipilih menjadi wakilnya diyakini jauh dari orde baru. Sebab, Sandi sudah disibukkan dengan membuat lapangan kerja dan lari pagi.
Wakilnya @sandiuno yang ngebayanginnya bisa marah aja susah. Orba apaan lu bang sandi? Saban hari kerja, bikin lapangan pekerjaan dan lari pagi,” imbuh Fahri.
Fahri justru menuding kubu Capres nomor urut 01 Jokowi-Maruf Amin banyak memiliki tokoh-tokoh pengkhianat Soeharto yang kala itu menjabat sebagai presiden. Meski demikian, Fahri enggan menyebut siapa saja tokoh yang dimaksud.
Sementara, di kubu Prabowo, Fahri menilai lebih banyak tokoh-tokoh reformis di kalangan Orde Baru mulai dari Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Amien Rais. Semua partai pendukung Prabowo pun merupakan partai yang lahir usai reformasi, berbeda dengan partai pendukung Jokowi-Maruf Amin.
“Lihat aja tokoh2 di pasangan nomor 2. Rata2 dalah yang merupakan reformis di kalangan Orde Baru (SBY, Amien Rais, dll). Jika ada keluarga mantan presiden Suharto, rata2 menemukan alasan yang sama; karena para pengkhianat yang menikam Pak Harto berkumpul dengan petahana,” pungkas Fahri.
Baca Juga: Jokowi: Anak Saya Jualan Martabak, Jualan Pisang Goreng Tak Apa Apa
Berita Terkait
-
Survei: Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf Turun, Prabowo-Sandi Unggul di Sumatera
-
Survei CRC: Jokowi - Ma'ruf Amin Unggul 51,6 Persen
-
Fahri Hamzah: Ulama Hanya Dihormati di Tahun Politik
-
Remisi Pembunuh Jurnalis Dibatalkan, BPN: Jokowi Harus Minta Maaf
-
Alumni Trisakti Putar Film Reformasi 1998, Soeharto dan Prabowo disoraki
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Menko PMK Pratikno Ajak Masyarakat Aktif Perangi TBC: Cegah Indonesia Jadi Peringkat Satu Dunia!
-
Terungkap! Bocah Bilqis Diculik Saat Main, Dijual Rp3 Juta di Facebook, Ditemukan Selamat di Jambi
-
Pelaku Penembakan Hansip Cakung Ditangkap saat Kabur ke Lampung, Polisi Buru Rekannya
-
Fun Walk DPD RI Catat 2 Rekor MURI, 9 November Ditetapkan Sebagai Green Democracy Day
-
Gus Ipul Pastikan Korban Ledakan SMAN 72 Mulai Membaik, Sejumlah Siswa Sudah Bisa Pulang
-
Surya Paloh: Soeharto Layak Jadi Pahlawan Nasional, Pro Kontra Urusan Nanti
-
Dua Korban Ledakan SMAN 72 Masih di ICU RSIJ, Salah Satunya Terduga Pelaku?
-
Update Kasus Ledakan SMAN 72: Mayoritas Korban Pulang, 1 Pasien Baru Mengeluh Tuli
-
Detik-detik Avanza Hantam Tenda Maulid di Masjid Baitushobri Kembangan, Saksi: Kayaknya Sih Mabuk
-
Antasari Azhar Wafat: Dari Ujung Tombak KPK, Jeruji Besi, Hingga Pesan Terakhir di Rumah