Suara.com - Pendiri Alumni 212 Faizal Assegaf melayangkan tudingan homoseksual kepada Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo dan Sandiaga Uno, Mardali Ali Sera, melalui akun Twitter miliknya.
Berawal ketika Faizal Assegaf berkicau mengenai Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Di salah satu cuitannya melalui akun @faizalassegaf, Faizal Assegaf malah menyebut Mardani Ali Sera penyuka sesama jenis.
Bukan cuma itu, Faizal Assegaf juga menantang Mardani Ali Sera untuk melakukan pemeriksaan secara medis. Bahkan, dia juga mengungkit soal kasus yang menimpa politikus Partai Demokrat, Andi Arief.
"Jangan lupa, jubir PKS @MardaniAliSera itu homo. Kalau kesimpulan saya ini fitnah, saya tantang Mardani untuk pemeriksaan secara medis. Makanya aura PKS mirip kaum Sodom. Nggak usah banyak bacot seperti Andi Arief, setelah terbukti pakai Narkoba baru kalian berbalik minta maaf pada saya. *FA*," cuit Faizal Assegaf.
Kemudian, afirmasi terkait tudingan tersebut disampaikan lagi oleh Faizal Assegaf melalui kicauan lainnya. Bahkan, di kicauan kali ini, dia menuding PKS kumpulan politisi yang doyan berzina dan berbohong.
"Emang kenyataannya @MardaniAliSera homo. Sorry, fakta tersebut perlu dibuka agar umat paham. Wajar bila disimpulkan bahwa PKS adalah kumpulan politisi yang doyan berzina dgn kebohongan, terdepan membela kejahatan teroris Taliban. Mereka mewarisi watak Arab Jahiliyah & kaum Sodom," kicau Faizal Assegaf.
Tudingan itu dijawab santai Mardani Ali Sera melalui akun Twitter miliknya, @MardaniAliSera. Di kicauannya, Mardani Ali malah minta maaf serta memaafkan Faizal Assegaf.
Bukan cuma itu, Mardani Ali Sera bahkan menyebut kicauan tersebut merupakan fitnah. Sekarang dia mengaku ingin fokus ke pemilihan presiden 2019 di gerbong Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
"Mohon maaf jika saya & kader @PKSejahtera punya salah kepada abang. Untuk twit fitnah terhadap saya, insya Allah sudah saya maafkan, mari berkarya untuk negeri. Izinkan saya fokus #2019GantiPresiden. Dan Izinkan relawan-relawan PAS fokus bekerja membantu masyarakat dari kesulitan," kicau Mardani Ali Sera.
Jawaban Mardani Ali Sera malah dibalas dengan tudingan lebih keras oleh Faizal Assegaf. Dia bingung karena Mardani Ali Sera berubah menjadi santun dan memohon maaf.
"Lucu, produsen fitnah berkedok agama berubah jadi santun? Minta maaf sono pada umat yang telah kalian fitnah dengan aneka dusta," kicau Faizal Assegaf.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid, Jadi Operasi Tangkap Tangan Keenam di 2025
-
BREAKING NEWS! KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
-
Prabowo Pastikan Negara Hadir, APBN Siap Bantu Bayar Utang Whoosh?
-
Geger Mahasiswa di Sibolga Tewas Dikeroyok Saat Mau Numpang Tidur di Masjid, Begini Kronologinya
-
Sosok Erni Yuniati: Dosen Muda di Jambi Tewas Mengenaskan, Pelakunya Oknum Polisi Muda Baru Lulus
-
3.000 Pelari Padati wondr Surabaya ITS Run 2025, BNI Dorong Ekonomi Lokal dan Budaya Hidup Sehat
-
Tegaskan IKN Tak Akan Jadi Kota Hantu, Menkeu: Jangan Denger Prediksi Orang Luar, Sering Salah Kok
-
Setara Institute Sebut Upaya Jadikan Soeharto Pahlawan Nasional Sengaja Dilakukan Pemerintah
-
20 Siswa SDN Meruya Selatan 01 Diduga Keracunan MBG di Hari ke-3, Puding Coklat Bau Gosong
-
Luncurkan Dana Abadi ITS, BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital