Suara.com - Suara.com – Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi Dahnil Anzar Simanjuntak memuji pidato yang disampaikan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan saat peresmian Moda raya Terpadu (MRT) Ratangga pada Minggu (24/3/2019).
Disinyalir, Dahnil menyentil over-claim atau klaim berlebihan dari Presiden Joko Widodo. Hal itu diungkapkan oleh Dahnil lewat akun Twitter miliknya @dahnilanzar.
Dahnil salut dengan sikap Anies yang mampu melawan klaim pemimpin yang over-claim dengan kerendahan hati. “Saya kagum dengan Mas @aniesbaswedan dia melawan laku pemimpin yg over-claim dengan kerendahan hati untuk berterimakasih terhadap kerja-kerja gubernur sebelumnya,” kata Dahnil seperti dikutip Suara.com, Senin (25/3/2019).
Sebelumnya, dalam acara deklarasi dukungan 10.000 pengusaha untuk Jokowi-Maruf di Istora Senayan, Jakarta pada Kamis (21/3/2019), Jokowi menyatakan pembangunan MRT adalah hasil keputusan politik yang ia lakukan saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta bersama Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok.
Sindiran pedas mengenai over-claim ini diduga juga disampaikan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Melalui Twitter @fahrihamzah, ia memuji pidato Anies Baswedan yang akan dikenang oleh sejarah.
“Kalimat pak @aniesbaswedan yang akan dikenang oleh sejarah,” ungkap Fahri.
Untuk diketahui, pada acara peresmian MRT di Bundaran Hotel Indonesia pada Minggu pagi, Anies memberikan sambutan singkat di hadapan Jokowi dan beberapa menteri kabinet yang hadir.
Dalam sambutannya, Anies menegaskan lahirnya MRT berkat kerja dari beberapa gubernur sebelumnya mulai dari BJ Habibie, tidak hanya Jokowi saja.
“Izinkan kami menyampaikan terima kasih kepada para gubernur yang telah ikut mengawal dan mendorong proses MRT ini. Para gubernur pendahulu saya, yaitu Bapak Sutiyoso, Gubernur Fauzi Bowo, Gubernur Joko Widodo, Gubernur Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur Djarot Saiful Hidayat,” ungkap Anies.
Baca Juga: Fahri Hamzah Sebut Jokowi Sudah Telat Lawan Hoaks dan Fitnah
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
-
Jadi Event Lari Nol Emisi Pertama di Indonesia, PLN Electric Run 2025 Berlangsung Sukses
-
Tertunduk Lesu, Onad Kirim Pesan Cinta untuk Istri Usai Asesmen Narkoba
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Joget DPR di Depan Prabowo-Gibran: Saksi Ungkap Fakta Mengejutkan di Sidang MKD!
-
KPK Terbitkan Sprindik Baru dalam Kasus Korupsi Minyak Mentah dan Produk Kilang Pertamina-Petral
-
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid, Jadi Operasi Tangkap Tangan Keenam di 2025
-
BREAKING NEWS! KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
-
Prabowo Pastikan Negara Hadir, APBN Siap Bantu Bayar Utang Whoosh?
-
Tito Karnavian: Rp210 T untuk Hidupkan Ekonomi Desa Lewat Kopdeskel Merah Putih