Suara.com - Sebuah video pendek memperlihatkan seorang perempuan mirip Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie. Dalam video itu ia tampak berbicara mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada 17 April 2019 beredar di media sosial.
Video itu menjadi viral karena dinarasikan bahwa Grace akan mengajak makan babi apabila Jokowi dan PSI memenangkan Pemilu 2019.
Video itu dibagikan di halaman Presiden Pro Islam sejak 16 April 2019 dan terus beredar hingga 17 April 2019. Video itu telah dibagikan 2,7 ribu lebih akun di laman Facebook.
Dalam video berdurasi 26 detik itu, Grace menyatakan:
“Saya bapak ibu tidak goyah dan bantu saya untuk melaban hoaks-hoaks ini, jangan takut, silakan datang ke TPS karena Pak Jokowi sudah menjamin menerjunkan aparat kepolisian untuk menjaga prosesnya. Satu suara sangat berharga, dan kalau semua ini sudah selesai ayo kita makan babi bersama-sama.”
Penjelasan:
Namun dari hasil pengecekan tim Cek Fakta, mantan presenter berita itu menegaskan, dirinya bukan mengajak warga untuk makan babi usai mencoblos, melainkan mengajak makan bakmi.
"Hoaks terus serang PSI, yang terbaru, bakmi diplesetkan jadi babi viral di sosial media," ucap Grace.
Ia menegaskan, video viral tersebut dibuat saat Grace menyapa warga Pluit, Muara Karang, PIK. Saat itu ia mengajak warga untuk mencoblos di hari pemilihan. Kemudian di ujung video, Grace Natalie mengajak warga untuk makan bakmi bersama usai pemilu. Namun kemudian menjadi heboh dan viral karena seolah Grace menyebut babi, bukan bakmi.
Baca Juga: CEK FAKTA: Heboh Ada TPS Tawarkan Doorprize Cincin Emas, Benarkah?
"Luar biasa serangan hoax ke PSI. Sudah beberapa hari ini datang bertubi-tubi. Mulai dari suara PSI akan ditransfer ke partai lain, PSI terkait Tutut, PSI batal ikut pemilu, dan kini bakmi pun diplesetkan jadi babi," terang Grace dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (16/4) malam.
Lebih jauh Grace mengatakan, video ini dimaksudkan untuk memotivasi warga agar datang ke TPS. Menurutnya, ada kekhawatiran warga Pluit, terkait kondisi keamanan saat Pemilu. Selain itu ia menyebut di wilayah Pluit, Muara Karang memang banyak kuliner bakmi.
"Sekali lagi saya tegaskan, yang saya katakan bakmi, bukan babi," imbuh Grace.
Dengan demikian, berdasarkan fakta-fakta tersebut, video dan narasi yang dibagikan adalah keliru.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Heboh Ada TPS Tawarkan Doorprize Cincin Emas, Benarkah?
-
AMSI dan AJI Periksa Fakta Pemilu 2019 Dibantu Google dan Mafindo
-
CEK FAKTA: Heboh Pemilu di Sydney Diulang, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Puluhan TPS di Bekasi Belum Nyoblos karena Kertas Suara Kurang?
-
Ketum PSI Akan Laporkan Pihak yang Edit Video Ajakan Makan Babi, Kalau...
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR
-
8 Orang Termasuk Pegawai Pajak Diamankan saat KPK Gelar OTT di Jakarta
-
Skandal Pajak Jakut Terbongkar: OTT KPK Sita Gepokan Uang dan Valas, Oknum Pegawai Pajak Diringkus